Kadiskum Koarmada II Kolonel Laut (H) Yopi Roberti Riry, S.H., M.H., diwakili oleh Kasubdis Kesadaran dan Penegakan Hukum (Kasubdisdargakkum) Koarmada II Letkol Laut (H/W) Anna Maria, S.H., membuka Latihan Hukum Humaniter Personel Koarmada II TA. 2024, bertempat di Ruang Rapat Diskum Koarmada II. Selasa (25/6).
Latihan diikuti oleh 40 prajurit yang terdiri dari 10 prajurit Diskum Koarmada II, 7 prajurit Satkor Koarmada II, 7 prajurit Satban Koarmada II, 7 Prajurit Satfib Koarmada II, 7 prajurit Satran Koarmada II, 7 prajurit Satsel Koarmada II, serta 7 prajurit Satkat Koarmada II.
Adapun tujuan dari Latihan tersebut yakni untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman serta menyamakan visi, misi, persepsi, pola sikap, dan Tindakan Pesonel Operasi dan Hukum Koarmada II yang berkaitan dengan penerapan Hukum Humaniter Internasional dan HAM pada pelaksanaan tugas OMP dan OMSP.