Wabup Kilikily Lepas Kontingen MTQ Ke-XXX, Menuju Tingkat Provinsi di Ambon

Pelopor Wiratama MBD – Dalam sebuah acara yang penuh dengan semangat dan harapan, Wakil Bupati MBD Drs. Agustinus L Kilikily, resmi melepas kontingen Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Ke-XXX tingkat Provinsi yang akan berlaga di Kota Ambon. Acara pelepasan yang berlangsung pada Rabu, (19/06/2024) bertempat di Aula Kantor Bupati, turut dihadiri oleh Pj. Sekretaris Daerah Drs. Daud Remialy para staf ahli, para asisten, Kankemenag Kabupaten MBD pimpinan OPD, serta ketua dan pengurus LPTQ Kabupaten MBD.

Dalam laporan yang dibacakan oleh Pj. Sekretaris Daerah, Drs. Daud Remialy, disampaikan bahwa peserta dari Maluku Barat Daya akan berpartisipasi dalam beberapa cabang lomba, termasuk Tilawatil Qur’an golongan dewasa dan remaja untuk putra-putri, Tartil Al Qur’an untuk putra-putri, karya tulis ilmiah untuk putri, serta khat kontemporer untuk putra. Total peserta yang diberangkatkan ke Ambon berjumlah 13 orang dari total 14 peserta yang mengikuti pemantapan.

“Biaya keberangkatan kontingen MTQ Kabupaten Maluku Barat Daya dibebankan oleh APBD tahun anggaran 2024 pada bagian Kesra,” ungkap Remilay dalam laporannya.

Wakil Bupati Drs. Agustinus L Kilikily dalam sambutannya memberikan apresiasi yang tinggi kepada para peserta yang telah mempersiapkan diri dengan tekun dan semangat. “Kalian adalah duta-duta terbaik yang akan mengharumkan nama Maluku Barat Daya. Tunjukkan kemampuan terbaik kalian dan raih prestasi yang membanggakan,” ujarnya.

Kilikily juga menekankan pentingnya menjaga semangat sportivitas dan menjunjung tinggi nilai-nilai keislaman selama kompetisi. “Jadilah teladan dalam berkompetisi, tunjukkan bahwa kita tidak hanya berkompetisi untuk menang, tetapi juga untuk menebarkan kebaikan dan mempererat ukhuwah islamiyah,” tambahnya.

Acara pelepasan ini ditutup dengan doa bersama, memohon keberkahan dan kelancaran bagi para peserta. Dengan semangat juang yang tinggi, para peserta kontingen MTQ ke-XXX dari MBD berangkat dengan membawa harapan besar untuk dapat meraih prestasi terbaik dan mengharumkan nama daerah di tingkat provinsi. Para peserta siap memberikan yang terbaik dalam ajang MTQ tingkat provinsi yang akan segera digelar di Kota Ambon.(PW.19)

Related posts