Ranpur BMP 3F Yontankfib 2 Marinir Laksanakan Penembakan Malam

(Situbondo). Dalam rangka rangkaian Latihan Satuan Dasar (LSD) II dan Latihan Satuan Lanjutan (LSL) I DA/LA TW II TA. 2024, Kendaraan Tempur (Ranpur) Batalyon Tank Amfibi 2 Marinir melaksanakan penembakan di malam hari di Pusat Latihan Tempur Marinir 5 Baluran, Karangtekok, Situbondo. Selasa (04/06/2024). Malam.

Ranpur Tank BMP 3F melaksanakan penembakan amunisi 30 mm dan 100 mm di malam hari dengan memanfaatkan kecanggihan teropong SOZH-TM. Dimana teropong ini memiliki kemampuan Thermal untuk mengukur observasi dan mengidentifikasi suatu objek dengan menggunakan laser pada malam hari.

Esensi dari kegiatan ini agar para Kru Ranpur mampu melaksanakan dan mengoprasikan Sistem Kendali Senjata (SKS) dengan baik saat penembakan di malam hari.

Komandan Batalyon Tank Amfibi 2 Marinir Letnan Kolonel Marinir Alfredo Yowel Antaribaba, M.Tr.Opsla., menyampaikan, ”Kapabilitas menembak di malam hari perlu dilatih agar prajurit memiliki kemampuan menembak yang baik, dengan memanfaatkan kecanggihan Sistem Kendali Senjata yang dimilik Ranpur sehingga dapat menghasilkan gambar bidik dan bidikan yang akurat,” tegas Komandan.

Related posts