Asah Kemampuan Bertempur, Prajurit Brigif 2 Marinir Berlatih Raid Darat Di Srigonco, Malang Selatan

TNI AL, Dispen Kormar (Malang) PW : Prajurit Brigif 2 Marinir mengasah kemampuan bertempur dengan melaksanakan Latihan Raid Darat secara cepat dan senyap di Pusat Latihan Pertempuran (Puslatpur) 3 Marinir Purboyo, Srigonco, Bantur, Malang Selatan, Jawa Timur. Senin (03/06/2024) dini hari.

Kegiatan tersebut, merupakan rangkaian dari Latihan Satuan Dasar (LSD) II dan Latihan Satuan Lanjutan (LSL) I TW II Brigif 2 Marinir Tahun 2024 yang diselenggarakan di Puslat Latihan Pertempuran Marinir 3 Purboyo, dengan materi Raid Darat. Raid darat dilakukan pada malam hari yang memanfaatkan kelengahan musuh untuk melakukan serangan kejutan yang sangat cepat, tepat dan rahasia.

Latihan tersebut bertujuan untuk meningkatkan dan memelihara kemampuan prajurit Brigif 2 Marinir guna memiliki kesemaptaan jasmani yang tinggi, menguasai dasar pertempuran perorangan, regu, satuan setingkat Peleton dan Kompi serta keterampilan kesenjataan yang diperlukan sesuai dengan kedudukan di Satuan dalam rangka mendukung tugas pokok Korps Marinir.

Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Adid Wicaksono, M.Tr.Opsla selaku Perwira Pelaksana Latihan (Palaklat), berharap kepada seluruh prajurit yang melaksanakan latihan, agar melaksanakan latihan dengan ikhlas dan penuh semangat serta profesional sebagai prajurit petarung Korps Marinir.

“Patuhi semua aturan yang telah dibuat oleh pelatih, laksanakan dengan gembira, utamakan keselamatan personel maupun material, dan tingkatkan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa agar seluruh materi latihan dapat terselesaikan dengan aman dan mendapat perlindungan dari Tuhan Yang Maha Esa,” tegas Danyonif 3 Marinir.

Related posts