Prajurit Kesatria Perkasa TNI AL Latihan Peran Peninggalan Ranpur Kapa K-61

(Surabaya). Dengan penuh semangat, Prajurit Kesatria Perkasa Batalyon Kapa 2 Marinir melaksanakan latihan peran peninggalan kendaraan tempur (Ranpur) Kapa K-61 yang tergabung dalam materi Latihan Satuan Dasar (LSD) II dan Latihan Satuan Lanjutan (LSL) I Aspek Darat/Laut TW. II TA. 2024 di Kolam Rampa Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra, Karangpilang, Surabaya. Jumat (31/05/2024).

Latihan ini disimulasikan Ranpur dalam melaksanakan operasi pendaratan ke pantai, apabila pendaratan mengalami trouble atau kerusakan, pasukan infanteri yang berada di dalam Ranpur dituntut secara cepat melaksanakan peran peninggalan meliputi; peran peninggalan cepat dan peran peninggalan lambat dengan komando atau perintah dari (Danran) Komandan Kendaraan.

Komandan Batalyon Kapa 2 Marinir Mayor Mar Yalesesa Milwa Suga menyampaikan, “Seluruh prajurit agar benar-benar memperhatikan serta memahami tugas pokok dan tanggung jawab masing-masing,” jelasnya.

Selain itu, “Untuk melatih kesiapan prajurit dalam mendukung keberhasilan pelaksanaan tugas pokok satuan sebagai unsur operasi pendaratan amfibi Korps Marinir TNI AL maupun operasi-operasi lainnya,” ungkapnya.

Related posts