TNI AL, Dispen Kormar (Yogyakarta) PW : Dalam rangka Kejurnas Renang Open Gubernur AAU Cup Tahun 2024, Atlet renang Batalyon Infanteri 1 Marinir meraih juara pertama di Kolam Renang Tirta Krida Akademi Angkatan Udara (AAU), Jalan Raya Mareden Sendangtirto, Kec. Berbah, Kab. Sleman, Yogyakarta. Sabtu (18/05/2024).
Pada Kejurnas tersebut diikuti oleh 50 peserta TNI/Polri dengan kategori lomba 50 meter gaya bebas dan 100 meter gaya dada. Serda Mar Andi Muhammad Nurrizki Febrianto, atlet renang Batalyon Infanteri 1 Marinir berhasil meraih Juara Pertama dengan perolehan waktu 1 menit 8 detik pada kategori 100 meter gaya dada serta Juara Pertama kategori 50 meter gaya bebas dengan perolehan waktu 24 detik.
Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Roni Saputra, M.Tr.Opsla mengucapkan selamat atas prestasi yang diraih Serda Mar Andi Muhammad Nurrizki Febrianto. Hasil yang diperoleh merupakan bukti disiplin dan keseriusan atlet dalam berlatih, serta tidak lupa dengan doa yang iringi dengan usaha dan dukungan pelatih.
“Terus kalahkan rekor waktu yang telah diperoleh oleh diri sendiri sehingga pada perlombaan atau kejuaraan ke depan dapat menghasilkan waktu yang lebih maksimal, tetap berlatih dan jangan cepat berpuas diri,” pungkas Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir.