Prajurit Hiu Perkasa Yonmarhanlan III Laksanakan Urikes

Jakarta, PW: TNI AL, Pasmar 1. Dalam rangka pemeriksaan kesehatan secara berkala, prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan III Jakarta melaksanakan Uji Pemeriksaan Kesehatan (Urikkes) di Balai Kesehatan Lantamal III Jakarta, Pademangan, Jakarta Utara, Jumat (26/04/2024).

Urikkes merupakan serangkaian kegiatan pemeriksaan medis yang dilaksanakan oleh fungsi Kedokteran dan Kesehatan pada seluruh prajurit sebagai sarana kontrol yang dilakukan oleh dinas untuk mendeteksi secara dini kesehatan setiap prajurit.

Adapun Urikkes yang dilaksanakan meliputi pengambilan sample urine dan darah, pemeriksaan tekanan darah, pemeriksaan gigi, pemeriksaan THT, pemeriksaan kesehatan mata, pemeriksaan kesehatan jantung dengan EKG serta pemeriksaan paru-paru dengan rontgen serta pemeriksaan kesehatan umum lainya.

Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan III Jakarta Mayor Marinir Surya Affandi Novyanto,M.Tr.Opsla., menyampaikan bahwa Urikkes merupakan kegiatan rutin harus diikuti oleh seluruh prajurit sebagai salah satu sarana kontrol untuk mengetahui kondisi kesehatan setiap prajurit.

Related posts