Komandan Brigif 2 Marinir Ikuti Olahraga Bersama Pangkotama TNI AL Wilayah Surabaya

TNI AL, Dispen Kormar (Surabaya) PW : Komandan Brigif 2 Marinir Kolonel Marinir Arip Supriyadi, S.H., M.M., M.Tr.Hanla mengikuti olahraga bersama Pangkotama TNI AL Wilayah Surabaya, di Skuadron Udara 400 Wing 2 Puspenerbal, Kel. Cemandi, Kec. Sedati, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Selasa (23/04/2024).

Pada olahraga bersama kali ini, para Pangkotama TNI AL Wilayah Surabaya melaksanakan Fun Bike dan Baksos dalam rangka HUT ke-68 Penerbangan TNI AL yang dipimpin Dankodiklatal Letjen TNI (Mar) Nur Alamsyah didampingi Gubernur AAL Laksda TNI Supardi, Danpuspenerbal Laksda TNI Sisyani Jaffar, Wadan Kodiklatal Laksda TNI Eko Wahjono, Kaskogartap III/SBY Brigjen TNI (Mar) Agung Trisnanto, Ka RSPAL Dr. Ramelan Laksma TNI dr. Sujoko Purnomo dengan menempuh jarak sejauh 17,5 Km.

Fun Bike yang mengambil start dari rumah jabatan Dankodiklatal Jl. Raya Kertajaya Indah Surabaya dan finish di Shelter Skuadron Udara 400 Puspenerbal Sidoarjo tersebut, terdapat 2 cek poin untuk pembagian 100 paket sembako kepada masyarakat sekitar yaitu, cek poin pertama di Ruko Tambak Oso Sidoarjo dan cek poin kedua di  Ruko Green Mansion Banjar Kemuning Sidoarjo.

Pada kesempatan tersebut, Dankodiklatal menyampaikan ucapan terimakasih kepada Danpuspenerbal atas terselenggaranya kegiatan ini, karena disamping kegiatan memperingati HUT ke-68 Puspenerbal juga sebagai ajang silaturahmi dan persaudaraan antar Satuan TNI AL wilayah Surabaya, sehingga dapat membangun kekompakan dan meningkatkan soliditas untuk kemajuan TNI AL.

Ikut serta pada Fun Bike tersebut, para Asisten Danpasmar 2 dan para Dankolak/Satlak Pasmar 2.

Related posts