Peduli Kesehatan Guna Cegah Penyakit Demam Berdarah, Prajurit Yonif 5 Marinir Laksanakan Fogging

TNI AL, Dispen Kormar (Surabaya) PW : Dalam upaya pencegahan penularan penyakit Demam Berdarah Degue (DBD) serta peduli akan kesehatan, Prajurit Batalyon Infanteri 5 Marinir melaksanakan Fogging di lingkungan Kesatrian Marinir Soeroto II Ujung, Semampir, Surabaya, Jawa Timur. Sabtu (20/04/2024).

Kegiatan Fogging yang dipimpin oleh Danton Kesehatan Kompi Markas Yonif 5 Marinir Letda Laut (K) Agung Andriyanto tersebut dilakukan di seluruh area setiap bagian di ruangan-ruangan, saluran air yang ada di lingkungan Yonif 5 Marinir yang sering menjadi tempat bersarang nyamuk terutama nyamuk pembawa penyakit Demam Berdarah (Aedes Aegypti).

Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Ahmad Fauzi, M.Tr.Opsla menyampaikan agar tidak mengesampingkan penyakit berbahaya yang bisa saja terjadi dan menjangkiti pada manusia, salah satunya adalah penyakit Demam Berdarah yang bahkan bisa menyebabkan kematian. Oleh karena itu cara pemberantasan nyamuk Aedes Aegypti tersebut menjadi salah satu metode yang sering digunakan, yaitu fogging atau pengasapan dalam dosis tertentu bertujuan memberantas nyamuk dewasa, atau yang sudah bisa terbang berpindah.

Lebih lanjut Letkol Marinir Ahmad Fauzi, M.Tr.Opsla mengatakan bahwa selain Fogging, dengan menghilangkan genangan-genangan air yang menjadi sarang nyamuk juga harus dilakukan secara rutin sehingga telur dan larva yang hidup di air tetap bisa diberantas.

“Saya tidak henti-hentinya menghimbau serta mengajak seluruh Prajurit Yonif 5 Marinir agar selalu menjaga kebersihan lingkungan, baik di tempat kerja maupun di lingkungan tempat tinggal masing-masing”, tegas Danyonif 5 Mar.

Related posts