Kota Sorong PW- Ribuan warga jemaat Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) yang ada di wilayah Papua Barat Daya, begitu antusias mengikuti karnaval motor dan mobil hias, yang mengambil titik start di sekitar Tembok Berlin Lido Kampung Baru, Kota Sorong provinsi Papua Barat Daya (Senin, 1 April 2024). Dimana karnaval motor dan mobil hias ini, bersama-sama dilepas oleh Kadispora dan Kepala BPKAD Kota Sorong serta Wakil Ketua dan Penasehat Majelis Daerah GPdI Papua Barat Daya.
Karnaval ini melewati ruas jalan Ahmad Yani, Basuki Rahmat, Sorong Aimas dan finis di Stadion Wonbik Km 16 Kota Sorong. Di Stadion Wonbik, peserta karnaval disambut langsung Penjabat Walikota Sorong Septinus Lobat, Ketua Majelis Daerah (MD) GPdI Papua Barat Daya Pdt Lukas Marani dan jajaran MD GPdI Papua Barat Daya. Oleh panitia, peserta terbaik dalam motor dan mobil hias tersebut, akan diberikan penghargaan. Lebih dari 100 motor dan 81 mobil yang mengikuti karnaval paskah tersebut.
Setelah semua peserta tiba, Pj Walikota, Ketua MD GPdI Papua Barat Daya dan jajaran, selanjutnya memasuki Stadion Wonbik untuk mengikuti kegiatan selanjutnya, yaitu ibadah bersama seluruh warga GPdI di Papua Barat Daya. Semua perwakilan jemaat GPdI di Papua Barat Daya, hadir mengikuti ibadah paskah bersama tersebut. Hal ini terlihat saat membawakan pujian bergilir dari wilayah 1 – 8.
Ribuan jemaat GPdI memenuhi lapangan Wonbik untuk beribadah bersama. Ibadah paskah bersama ini, dipimpin Ketua Panitia Pdt Rudy Mangeber, yang juga merupakan Ketua Komisi Daerah (KD) Penginjilan MD GPdI Papua Barat Daya. Dan Firman Tuhan dibawakan Ketua MD GPdI Papua Barat Daya Pdt Lukas Marani. Setelah Firman, dilakukan sakramen perjamuan Tuhan, yang di ikuti oleh seluruh yang hadir. Para Gembala dan hamba-hamba Tuhan, juga mendoakan dan memberkati para jemaat yang datang.
Pada kesempatan tersebut, seluruh Gembala dan hamba-hamba Tuhan juga mendoakan Pj Walikota, agar senantiasa diberkati Tuhan dalam melaksanakan tugas tanggung jawab yang saat dipercayakan kepadanya, serta memberkati rencana yang akan dilakukan kedepan.
Pdt Lukas Marani dalam sambutannya menyampaikan jika acara sebesar ini bisa terlaksana bukan kuat, bukan gagah, tapi semua adalah campur tangan Tuhan dan kemurahan Tuhan. Selain berterima kasih kepada Tuhan, Ketua MD juga menyampaikan terima kasih kepada panitia, gembala-gembala sidang dan majelis yang telah menyiapkan acara ini, Pemerintah, TNI-Polri serta semua pihak yang telah membantu.
“Selamat menikmati makna Paskah sekali Yesus tetap Yesus, apapun masalah Tuhan Yesus terpenting terutama dalam hidup. Hanya dekat Tuhan saja kita tenang, jauh dari Tuhan tidak ada ketenangan. Mari kita bekerja selagi hari siang, sebab malam datang kita tidak dapat lagi bekerja. Mari Kerja terus sampai Tuhan Yesus datang kembali. Selamat merayakan Paskah 2024, Tuhan Yesus memberkati”, ujar Pdt Lukas Marani.
Septinus Lobat dalam sambutannya mengatakan percaya percaya bahwa Roh Kudus memulihkan bukan hanya yang ada di Stadion Wonbik tapi seluruh kota Sorong. Karena di hari kebangkitan Tuhan Yesus, yang merupakan hari kemenangan bagi seluruh umat manusia di dunia ini, juga kita warga di Provinsi Papua Barat Daya, dan lebih khusus lagi di kota Sorong. Terima kasih dan apresiasi untuk seluruh hamba-hamba Tuhan yang hari ini berdoa untuk Kota Sorong, karena Kota Sorong merupakan pusat dari pemerintahan di seluruh wilayah Provinsi Papua Barat Daya.
“Saya dan beberapa kepala dinas yang hadir di sini, itu sebagai komitmen Pemerintah Kota Sorong untuk memberikan dukungan kepada warga GPdI yang melaksanakan ibadah atau KKR di Stadion Wonbik ini. Juga telah meletakkan meletakkan tangan dan berdoa buat saya dan keluarga, saya percaya doa hamba-hamba Tuhan akan menjadi kenyataan. Sebab apa yang kita lakukan di bumi pasti terikat juga di surga. Kegiatan seperti ini terus dilakukan untuk pemulihan tanah Malamoi ini. Agar tanah Malamoi ini menjadi berkat untuk seluruh suku bangsa. Atas nama pribadi, keluarga dan pemerintah Kota Sorong, mengucapkan selamat merayakan paskah, hari kebangkitan Tuhan Yesus Kristus”, kata Pj Walikota.
*Jacob Sumampouw