Resimen Bantuan Tempur 1 Mar Laksanakan Apel Gelar PRCPB

Jakarta, PW: TNI AL, Pasmar 1. Dalam rangka mengantisipasi perkembangan situasi cuaca pada skala Nasional dan bencana alam yang terjadi di tanah air, Komandan Batalyon Komunikasi dan Elektronika 1 Marinir Mayor Marinir Johan Haryanto, M.Tr.Opsla., memimpin Apel gelar kesiapsiagaan Pasukan Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (PRCPB) di lapangan Trisula, Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (28/03/2024).

Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk menilai kesiapan personel maupun material yang tergabung dalam orgas PRCPB guna mengantisipasi kemungkinan terjadinya bencana alam yang sewaktu-waktu bisa terjadi kepanpun dan dimanapun. Setelah kegiatan Apel gelar kegiatan dilanjutkan dengan olahraga bersama jalan sehat dan dilanjutkan dengan pemberian materi pengetahuan tentang evakuasi medis.

Danyonkomlek 1 Mar sebagai Komandan PRCPB, menyampaikan bahwa, “Orgas PRCPB dibentuk untuk memberikan respon secara cepat dan tepat dalam memberikan bantuan serta pertolongan kepada masyarakat yang terdampak oleh bencana alam, sehingga satuan siaga selalu siap setiap saat diterjunkan ke lokasi bencana kapanpun dan dimanapun,” ujarnya.

Related posts