Jakarta, PW: TNI AL, Pasmar 1. Dalam rangka mempertajam naluri prajurit artileri medan, prajurit Batalyon Howitzer 1 Marinir melaksanakan materi Gerakan Artileri Medan (GAM) yang merupakan bagian dari materi kesenjataan Artileri Medan yang dilaksanakan di sekitar Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat (08/03/2024).
Pada latihan ini Gerakan Artileri Medan disimulasikan bahwa dimana Satuan Artileri Medan sebelum memasuki daerah steling pokok untuk melaksanakan tugas pokoknya yaitu memberikan bantuan tembakan terhadap satuan manufer yang berada di garis depan. Kegiatan Gerakan Artileri Medan ( GAM ) diawali dari daerah persiapan dengan pemberian PO dilanjutkan dengan Kolone Taktis untuk menuju daerah steling pokok dimana disepanjang rute yang dilalui akan ada berbagai macam rintangan diantaranya Medan Kritis serta gangguan dari musuh yang harus dihadapi dan diselesaikan.
Adapun dalam pelaksanannya dipimpin langsung oleh Letda Marinir Edho Tesa Ramayudha yang sehari-harinya menjabat sebagai PA PD Raipur Bravo dan beberapa unsur yang terlibat antara lain dua pucuk Meriam Howitzer 105 MM, Pimpinan Penembakan(P2), Komunikasi (Kom), Pengukur Medan (Kurmed) dan Baterai Markas (Raima).
Dilain tempat, Komandan Batalyon Howitzer 1 Marinir Letkol Marinir Dwi Hariyanto M, Tr. Opsla., menyampaikan, “Laksanakan latihan ini dengan sungguh-sungguh, harapan kedepannya prajurit Batalyon Howitzer 1 Marinir mengerti dan memahami apa yang menjadi tugas pokoknya sebagai satuan pengawak kesenjataan, dan mampu mengaplikasikanya di medan tugas maupun di medan latihan,” ujarnya.