Komandan Lantamal V (Danlantamal V) Brigjen TNI Marinir Joni Sulistiawan S.H., M.Han., beserta Ketua Korcab V DJA II Ny. Heny Joni Sulistiawan mengikuti Joy Saliling KRI Makasar dan menyaksikan prosesi Penyematan Brevet Kehormatan Hiu Kencana kepada Panglima TNI dan enam Pati TNI di Dermaga Madura Ujung Koarmada II, Surabaya. Sabtu (02/03/2023).
Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali S. E., M. M., M. Tr. Opsla., menyematkan Brevet Kehormatan Hiu Kencana kepada Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto S. E., M. Si., Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Maruli Simanjuntak M. Sc., Dankodiklatal Letjen TNI Nur Alamsyah S. E., M. M., M. Tr. Han., Danjen Akademi TNI Laksamana Madya TNI Dadi Hartanto M. Tr. Han., M. Tr. Opsla., Pangkogabwilhan I Laksamana Madya TNI Agus Hariadi M. Han., Pangkoarmada II Laksamana Madya TNI Dr. Denih Hendrata S. E., M. M., dan Pangkoarmada III Laksamana Muda TNI Hersan S. H., M. Si., M. Tr. Opsla.
Penyematan brevet dilakukan dari atas KRI Alugoro-405 yang sedang berlayar dari dermaga Madura, Ujung, Surabaya menuju perairan Selat Madura Surabaya.
Dalam sambutannya Kasal menyampaikan, “pemberian Brevet Kehormatan Kapal Selam adalah sebagai bentuk penghormatan dan kebanggaan kepada personel yang telah memberikan sumbahsih nyata dan pemikiran demi kemajuan Satuan Kapal Selam”, ujar Kasal.