Komandan Pasmar 3 Hadiri Rapim TNI Angkatan Laut 2024

Sorong. Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Sugianto, S.Sos., M.M., menghadiri Rapat Pimpinan (Rapim) TNI Angkatan Laut tahun 2024 yang dipimpin langsung oleh Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., bertempat di gedung Auditorium Denma Markas Besar TNI Angkatan Laut (Mabesal), Cilangkap, Jakarta Timur. Kamis (29/02/2024).

Dalam Rapim TNI AL tersebut, Kasal membahas prioritas gelar operasi dan latihan 2024 serta rencana pengamanan pasca-Pemilu dan perkembangan lingkungan strategis di tahun politik. Menyikapi itu, maka sejumlah proyeksi pembinaan dan pembangunan di lingkungan TNI AL dapat terdukung dengan adanya rencana pemeliharaan dan perbaikan alutsista, serta pemenuhan personel dalam mendukung validasi organisasi dan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Lebih lanjut, dalam paparannya Kasal menyampaikan hasil audit dan evaluasi pencapaian program TNI AL di tahun 2023, serta pemindahan kekuatan TNI Angkatan Laut diantaranya pembangunan Markas Besar TNI AL (Mabesal), Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal), serta membentuk Pasukan Marinir (Pasmar) di Ibu Kota IKN.

Adapun Rapim TNI AL kali ini dihadiri oleh Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana Madya TNI Erwin S. Aldedharma, S.E., M.M., M.Sc., dan diikuti 138 personel yang terdiri dari 90 Perwira Tinggi (Pati), 17 Perwira Menengah (Pamen) dan 31 Perwira Tinggi Non Struktural.

Related posts