Wadan Pasmar 1 Buka Pelatihan Bela Negara PT. PELNI Tahun 2024

Jakarta, PW: TNI AL, Pasmar 1. Wakil Komandan (Wadan) Pasmar 1 Kolonel Marinir Arinto Beny Sarana, S.E., M.M., mewakili Komandan Pasmar 1 (Danpasmar 1) Brigjen TNI (Mar) Umar Farouq, S.A.P., CHRMP., M.Tr.Opsla., M.Han., membuka Pelatihan Bela Negara Pegawai Darat dan Pegawai Laut PT. PELNI di depan Monumen Yasa Wira Perkasa Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa (27/02/2024).

Dalam sambutannya pada kegiatan tersebut Wadan Pasmar 1 mengatakan bahwa kegiatan pelatihan ini merupakan suatu langkah maju dalam proses pembinaan personel untuk membentuk karakter pegawai PT. PELNI dengan jiwa kepemimpinan yang memiliki integritas dan kedisiplinan berdasarkan nilai-nilai pancasila, mewujudkan sikap mental pantang menyerah pegawai PT. PELNI yang mandiri dan inovatif sehingga mampu bekerja sama dalam kerangka kerja sama tim, membangun rasa cinta tanah air di lingkungan pegawai PT. PELNI agar memiliki kesadaran berbangsa dan bernegara yang rela berkorban secara fisik maupun psikis guna menghadapi tantangan dimasa yang akan datang.

Pelatihan Bela Negara ini akan dilaksanakan selama kurang lebih 7 hari dan diikuti oleh puluhan pegawai dari PT. PELNI.

“Manfaatkan kesempatan yang ada untuk meningkatkan dan memantapkan kemampuan saudara, laksanakan semua instruksi dan arahan yang diberikan oleh para instruktur, jangan ragu untuk bertanya apabila ada sesuatu hal yang belum saudara pahami. Serap semua ilmu yang diberikan agar mendapat ilmu yang positif dari kegiatan ini,” pesan Wadan Pasmar 1 mengakhiri arahannya.

Hadir pada kegiatan tersebut para Asisten Danpasmar 1, Vice President Pengawakan PT. PELNI Kardiansyah serta para pengurus PT. PELNI.

Related posts