Jalin Tali Silaturahmi, Pangkoarmada II Gowes Bersama Pangkotama TNI AL Wilayah Surabaya

Dalam rangka menjalin tali silaturahmi dan membangun kerja sama antar Satuan TNI Angkatan Laut wilayah Surabaya, Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II Laksamana Madya TNI Dr. Denih Hendrata, S.E., M.M., CHRMP., bersama para Pangkotama TNI AL mengikuti olahraga bersama dengan bersepeda mengelilingi Daerah Basis TNI AL Wilayah Surabaya, Selasa (27/2).

Adapun rute bersepeda yang dilalui dimulai dari depan Gedung Nala Mako Koarmada II menuju Jl. Purwo, menuju Pos Candi ke Bundaran Gajah Mada, Pos Hang Tuah, Jl. Sarwa Jala, Jl. Jakarta, Jl. Perak Timur, Jl. Perak Barat, Jl. Laksda M. Nasir, Jl. Moro Krembangan AAL, Jl. Protokol I, Lapangan Aru, Jl. Protokol II, Satkes Kodiklatal, Kantor Pomal Kodiklatal, Mess Bintara Kowal Kodiklatal, Mako Kodiklatal, kembali menuju Jl. Laksda M. Nasir, Jl. Perak Barat, Jl. Perak Timur, Jl. Jakarta, Pos Hang Tuah, Bundaran Gajah Mada, Pos Candi, Jl. Purwa dan Finish di Indoor Sport Koarmada II.

Di sela-sela pelaksanaan bersepeda, Pangkoarmada II bersama Pangkotama TNI AL berhenti di Cek Point (CP) 1 tepatnya di Gedung Pelni dan di Cek Point (CP) 2 di Lapangan Lakesla, Pangkoarmada II bersama Pangkotama TNI AL Wilayah Surabaya memberikan pakesembako kepada 50 orang masyarakat sekitar.

Melalui sambutanya, Pangkoarmada II mengucapkan selamat datang di Mako Koarmada II kepada Komandan Kodiklatal dan para Pimpinan Kotama TNI AL wilayah Surabaya, serta seluruh peserta olahraga dalam semangat kebersamaan dan persaudaraan.

Lebih lanjut, Pangkoarmada II menyampaikan bahwa upaya untuk mewujudkan TNI AL yang dinamis tidak bisa mengabaikan pentingnya kesehatan dan kebugaran fisik. Sebagai prajurit Jalasena harus tangguh dan sehat agar dapat menjalankan tugas-tugas dengan baik. Oleh karena itu, olahraga bukan hanya sekadar  rutinitas tetapi merupakan bagian Integral dari upaya untuk menjadi prajurit yang siap.

Diakhir sambutanya, Pangkoarmada II juga menekankan agar selalu menjaga kebersihan dan  menanamkan kesadaran untuk membuang sampah pada tempatnya. “Harapanya seluruh masyarakat menyadari tentang hidup bersih, yang merupakan sebuah keharusan karena sampah adalah masalah yang harus kita atasi,” tutur Pangkoarmada II.

Kegiatan yang diselenggarakan tersebut, merupakan bentuk implementasi dari perintah Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., agar setiap Satuan atau Instansi yang berada di TNI AL selalu memupuk tali silaturahmi dan persaudaraan, sehingga dapat membangun kekompakan dan meningkatkan soliditas untuk kemajuan TNI AL kedepannya.

Related posts