Apel Gelar Pasukkan Prajurit Yonmarhanlan II Padang

Padang, PW: TNI AL, Pasmar 1. Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) Il Mayor Marinir Deny Aprianto Putro M.Tr.Opsla., memimpin Apel gelar prajurit Yonmarhanlan II Padang dan memberikan pengarahan terhadap seluruh prajuritnya di Lapangan Apel Marines Sport Center (MSC) Teluk Bayur, Kota Padang, Prov. Sumatera Barat, Rabu (14/02/2024).

Apel gelar ini dilaksanakan guna pengecekkan terhadap kesiapan prajurit Yonmarhanlan ll jika sewaktu waktu siap diterjunkan kelapangan terutama selama kegiatan Pemilu ini berlangsung.

Kegiatan Apel gelar ini sekaligus pemeriksaan norma pack personel Yonmarhanlan ll dan material seperti kendaraan dinas, senjata dan amunis sedangkan kondisi Pemilu di daerah wilayah Sumatera Barat khususnya Kota Padang dalam keadaan kondusif, aman dan lancar, semua berjalan demokratis, masyarakat sangat antusias menyongsong pesta demokrasi.

Dalam arahannya, Danyonmarhanlan ll menyampaikan, “Sementara untuk pasukkan Yonmarhanlan II tetap standby, jika sewaktu waktu digerakkan pasukan sudah siap, tetap monitor perkembangan yang terjadi selama kegiatan Pemilu 2024, jaga netralitas TNI dalam segala hal terutama selama Pemilu, tetap menjaga nama baik Satuan dan Korps Marinir, selalu bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, jaga royalitas prajurit kepada satuan dan pimpinan,” ujarnya.

Related posts