Kodim 1509/Labuha Gelar Pasukan Dan Material Siap Digerakkan Kapan Saja, Untuk Pesta Demokrasi Yang Aman dan Tertib

HALSEL PW Menjelang Pelaksanaan pemilu serentak Esok Hari, Korem 152/Baabullah melaksanakan Apel Gelar Pasukan Secara Virtual (Video Confrence) yang diikuti oleh Seluruh Satuan dijajaran Korem 152/Baabullah, Tidak terkecuali Kodim 1509/Labuha dan Koramil Jajaran pun mengikuti Apel gelar Pasukan, Di Kodim 1509/Labuha Apel Gelar Pasukan Dipimpin oleh Dandim 1509/Labuha Letkol Kav Romy Sitompul, Bertempat Di Aula Makodim, Jalan Sapta Marga Desa Kampung Makian, Kecamatan Bacan Selatan, Kabupaten Halmahera Selatan, Selasa (13/02/2024),

Apel Gelar Pasukan ini bertujuan untuk Mendata kembali Jumlah Personil dan Material serta Memberikan Arahan Kepada Seluruh Personil yang disiapkan untuk menghadapi proses Pesta Demokrasi,

Menurut Keterangan dari Letkol Kav Romy Sitompul mengatakan pihaknya telah menyebarkan Personil ke Seluruh Wilayah yang ada di Wilayah Kabupaten Halmahera Selatan, Kodim 1509/Labuha Juga sudah mulai mensiagakan personil dan material untuk siap digerakkan kapan saja, Kami Disini Hanya sebatas Perbantuan Kepada Polres Halsel,

Kami juga berkomitmen untuk memberikan Rasa aman untuk masyarakat Kabupaten Halmahera Selatan disaat pencoblosan, Dan Kami juga telah Menekankan seluruh Personil yang ada dilapangan agar selalu berkomunikasi dengan Tim Penegakan Hukum terpadu, jika menemukan segala jenis kecurangan dan intimidasi maupun Tindakan yang bisa menciderai Pesta demokrasi di Wilayah Kabupaten Halmahera Selatan,

Kami tidak ada kepentingan apapun di pemilu serentak ini, kami tegak lurus, Karena Kami Netral, Netralitas TNI Harga Mati untuk Kami, mari kita ciptakan pemilu yang aman dan Tertib, tutup Letkol Kav Romy Sitompul.. @/red

Related posts