TNI AL, Dispen Kormar (Surabaya) PW : Prajurit Brigif 2 Marinir mengikuti Apel Gabungan TNI-Polri Wilayah Kogartap III Surabaya di Lapangan Upacara Markas Komando Daerah Militer (Makodam) V Surabaya, Jawa Timur. Selasa (23/01/2024).
Apel gabungan diambil langsung oleh Dankogartap III/Sby Mayor Jenderal TNI Rafael Granada Baay tersebut diikuti unsur pasukan yang terdiri dari TNI Angkatan Darat, Laut dan Udara serta Polri.
Dalam kesempatan tersebut, Mayor Jenderal TNI Rafael Granada Baay menyampaikan bahwa apel gabungan yang diselenggarakan ini memiliki makna dan nilai strategis dalam rangka untuk meningkatkan Sinergitas dan Soliditas TNI-POLRI guna menyamakan pola sikap dan pola tindak untuk menghadapi segala permasalahan dan tantangan yang dihadapi oleh bangsa dan negara sehingga tercipta rasa aman, damai, tertib dan kondusif.
Lebih lanjut disampaikan, pada tanggal 14 Februari 2024 nanti, akan melaksanakan Pemilu untuk memilih Presiden-Wakil Presiden dan memilih wakil-wakil rakyat. “Kita semua berharap Pemilu yang akan dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Indonesia, khususnya wilayah Jawa Timur dapat berjalan dengan aman dan damai, oleh karena itu saya perintahkan kepada seluruh satuan di wilayah Kogartap III/Surabaya agar selalu memantau dan mengantisipasi setiap perkembangan situasi dan kondisi di wilayahnya masing-masing,” tegas Dankogartap III/Sby.
Dankogartap III/Sby juga memerintahkan kepada semua satuan untuk menjaga Netralitas selama pelaksanaan Pemilu, menunjukkan bahwa kita bisa dan mampu menjaga Netralitas TNI-POLRI dalam pemilu 2024.