Melalui Bhabinkamtibmas, Polres Pulang Pisau Ajak Masyarakat Ciptakan Pemilu Yang Aman, Damai Dan Sejuk

 

Pulang Pisau – Guna menciptakan Pemilu yang aman, damai dan sejuk, Polres Pulang Pisau melalui Bhabinkamtibmas Jajarannya rutin memberikan sosialisasi tentang pemilu serentak tahun 2024.

Kegiatan Preemtif ini di lakukan dalam rangka memberikan pemahaman terkait ketentuan dan aturan Pemilu serta untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif (Cooling System) menjelang pelaksanaan Pemilu serentak Tahun 2024.

Adapun kegiatan yang di laksanakan memberikan sosialisasi melalui imbauan kamtibmas dengan metode sambang/tatap muka kepada masyarakat untuk memberikan pemahaman tentang pelaksanaan Pemilu.

Kapolres Pulang Pisau AKBP Mada Ramadita, S.I.K., mengatakan bahwasanya kegiatan sambang dan sosialisasi terkait pemilu damai masif kita laksanakan, mengingat waktu pemilihan sudah dekat dan politik yang mulai memanas kami dari pihak kepolisian berupaya selalu mengedukasi dan mengajak Masyarakat untuk tidak terpengaruh dengan berita-berita yang belum tentu kebenarannya.

Kami Mengajak masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi berita berita Hoax dan Isu Isu yang dapat memecah persatuan. Mengimbau masyarakat untuk bijak dalam menggunakan media sosial terutama yang menyangkut Isu SARA dan Berita Hoax. Ucap kapolres.

“Kita Boleh berbeda pilihan dan pandangan tapi kami mengharapkan kerukunan antar Masyarakat harus di utamakan sehingga tercipta sitkamtibmas yang kondusif di Kabupaten Pulang Pisau” pungkasnya. (Humasrespulpis)

Related posts