Meriahkan Peringatan HUT Ke– 75 Lantamal V, Gelar Lomba Yel – Yel

Semangat dan terus semangat itulah hal yang paling penting dalam pelaksanaan yel-yel. Pangkalan Utama TNI Al (Lantamal) V menggelar lomba kreatifitas yel – yel dengan tujuan untuk memeriahkan peringatan HUT Lantamal V ke– 74 di Lapangan Apel Mako Lantamal V, Perak Surabaya. Jumat (05/01/2024)

Perlombaan yel-yel ini diikuti oleh seluruh Satuan Kerja (Satker) Lantamal V dan terdiri dari 9 Tim peserta untuk bersaing berebut menampilkan yang terbaik bagi satuaannya.

Yel – yel adalah merupakan ekspresi semangat jati diri prajurit dengan terikan lantang, gerakan serempak dan kompak sehingga menimbulkan kekuatan yang luar biasa disetiap kegiatan, sebelum perlombaan dimulai Danlantamal V Brigjen TNI Marinir Joni Sulistiawan, S. H., M. Han dalam keteranganya menyampaikan, “kepada peserta yel-yel agar dijadikan pedoman dalam aspek penilaian yel-yel dinilai berdasarkan kekompakan, semangat/kehebohan, materi, properti, ketepatan waktu (maksimal lima menit), yel-yel sendiri merupakan bentuk jati diri seorang prajurit yang membentuk kekompakan dan semangat prajurit sehingga setiap teriakan lantang dan gerakan serempak menimbulkan suara kekuatan yang luar biasa, sehingga kekuatan dan kekompakan secara bersama sama,” ujar Danlantamal V.

Keseruan masing – masing pendukung menambah semarak dan semangat para peserta lomba dan tampil lebih percaya diri. Sebagian peserta masih lupa dengan gerakan-gerakan yel-yel, namun tidak mematahkan semangat mereka untuk melaksanakan.

Dalam perlombaan yel – yel di ambil 4 besar yang akan dilombakan kembali pada puncak acara HUT Lantamal V ke- 74 yang akan digelar pada tanggal 16 Januari 2024. Diantaranya satker yang masuk dalam 4 besar, Satrol, Yonmarhanlan, Fasharkan, dan Rumkit.

Diharapkan dengan dilaksanakannya perlombaan ini prajurit Lantamal V menjadi semangat dan lebih kompak.

Related posts