Danyonmarhanlan VII Kupang Menghadiri Peresmian Rumah Dinas Perwira Pertama Lantamal VII

(Kupang) Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) VII Kupang Letkol Marinir Hariadi Akmur M.,Tr., Opsla. menghadiri peresmian Rumah Dinas (Rumdis) Perwira Pertama (Pama) Lantamal VII yang digelar di Rumdis Pama Komplek TNI Angkatan Laut Osmok Kota Kupang Nusa Tenggara Timur. Jumat,(22/12/2023).

Sebanyak 10 unit Rumdis Pama Type 45, yang terdiri dari 8 Unit di Komplek TNI Angkatan Laut Osmok dan 2 Unit di Rumdis Pama Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut Kupang (Lanudal), diresmikan oleh Komandan Lantamal VII Laksamana Pertama TNI I Putu Darjatna yang ditandai dengan penanda tanganan prasasti yang nantinya diletakkan di Gapura Blok Rumdis Pama, hadir dalam kegiatan ini Wadan Lantamal VII Kolonel Marinir Aris Budiadi, para Asisten dan Kasatker jajaran Lantamal VII, Danyonmarhanlan VII Kupang, Danlanudal Kupang, para prajurit dan PNS jajaran Lantamal VII serta Ketua Korcab VII DJA II.

Dalam sambutannya Danlantamal VII menyampaikan bahwa Pembangunan rumah Negara TNI AL type 45 berjumlah 10 Unit yang diperuntukkan bagi perwira Lanudal Kupang 2 Unit rumah dan 8 unit rumah untuk perwira pertama Mako Lantamal VII yaitu untuk pemenuhan kebutuhan bagi anggota perwira. selain itu juga untuk meningkatkan kesejahteraan prajurit dan keluarga, sebagaimana di atur dalam undang-undang No 1 Tahun 2011 tentang perumahan dan kawasan pemukiman.

Lebih lanjut,”Saya mengharapkan kepada anggota perwira yang menempati rumah Negara, agar terpacu loyalitas dan dedikasinya seiring meningkatnya kesejahteraan, dapat pula membangkitkan motivasi tinggi yang berdampak langsung terhadap pelaksanaan kinerja secara optimal guna tercapainya tugas pokok satuan yang maksimal”.tegasnya.

Related posts