Wujud Kepedulian Pimpinan, Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Berikan Arahan Prajuritnya

TNI AL, Dispen Kormar (Surabaya) PW : Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir, Letkol Marinir Roni Saputra, M.Tr.Opsla memberikan arahan kepada seluruh prajurit Gung Ho Marines Batalyon Infanteri 1 Marinir, di lapangan apel Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra Karangpilang, Surabaya. Kamis (21/12/2023).

Jam Komandan yang dilaksanakan di penghujung tahun 2023 tersebut merupakan salah satu wujud kepedulian, fungsi kontrol serta sarana interaksi dua arah antara Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir dan seluruh prajuritnya.

Pada jam Komandan kali ini, Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir mengingatkan kepada seluruh prajuritnya untuk selalu menjaga keamanan yang dimulai dari diri sendiri dan bermuara pada baiknya kondisi Satuan serta menghilangkan angka pelanggaran.

Disampaikan juga bahwa pada tahun politik, seluruh prajurit agar tidak terlibat politik praktis dan menjaga netralitas TNI, hal ini sesuai dengan perintah Komandan Korps Marinir maupun Komandan Pasmar 2 yang menekankan mengenai menjauhkan diri dari segala bentuk pelanggaran yang sedang marak terjadi seperti judi online maupun penipuan lainnya yang dapat berakibat buruk. Selain itu, pola pembinaan di Satuan yang baik pasti akan menghasilkan Satuan yang solid serta kompak. Disamping hal tersebut, baik tidaknya sebuah Satuan dipengaruhi oleh kontribusi prajurit dalam membawa Satuan ini serta fungsi kontrol dan pengendalian oleh para Perwira Satuan tersebut.

Diakhir arahannya, Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir, Letkol Marinir Roni Saputra, M.Tr.Opsla menghimbau kepada seluruh jajaran prajurit Gung Ho Marines untuk terus memberikan sumbangsih positif kepada Satuan serta menjauhi segala bentuk pelanggaran yang dapat menjadikan citra Korps Marinir buruk dimata masyarakat.

Related posts