Komandan Beserta Prajurit Yontaifib 2 Mar Ikuti Apel Khusus Komandan Pasmar 2

TNI AL, Dispen Kormar (Nunukan) PW : Komandan Batalyon Intai Amfibi 2 Marinir (Yontaifib 2 Mar) Mayor Marinir Sandi Varikta, S.E., M.Tr.Opsla beserta prajurit mengikuti Apel Khusus yang dipimpin langsung oleh Komandan Pasmar 2 (Danpasmar 2) Brigjen TNI (Mar) Y. Rudy Sulistyanto di Lapangan Apel Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra, Karangpilang, Surabaya. Kamis (21/12/2023).

Apel Khusus ini dimaksudkan untuk memberikan informasi terbaru dan penekanan kepada prajurit terkait dengan kondisi dan perkembangan situasi di lingkungan Korps Marinir maupun Nasional, khususnya terkait Netralitas TNI menjelang pelaksanaan Pemilu yang akan dilaksanakan pada awal tahun 2024.

Dalam arahannya, Danpasmar 2 kembali menekankan kepada seluruh prajurit Pasmar 2 untuk menjaga Netralitas TNI dalam menghadapi Pemilu 2024, meningkatkan kedisiplinan dengan mengikuti peraturan yang berlaku serta menghindari pelanggaran, tidak terlibat pada judi online, bijak dalam mengartikan respect kepada senior dan senantiasa menjaga nama baik individu, satuan dan Korps Marinir.

“Saya perintahkan kepada para prajurit Pasmar 2 untuk selalu menjaga diri agar tidak terlibat dan melibatkan diri baik itu pada masa kampanye sampai dengan pelaksanaan Pemilu. Seluruh prajurit baik itu Perwira, Bintara maupun Tamtama jaga selalu Netralitas TNI sesuai apa yang diperintahkan oleh Panglima TNI ” tegas Danpasmar 2.

Lebih lanjut, pada kesempatan itu juga Danyontaifib 2 Mar mengulangi penekanan dari Komandan Pasmar 2 tentang kedisiplinan para prajurit agar selalu bertindak dan bertingkah laku sesuai dengan aturan yang berlaku. “Kurangi pelanggaran-pelanggaran yang ada, Komandan Kompi, Komandan Peleton dan Bama Kompi agar lebih perhatian kepada anggotanya baik yang ada di dalam satuan maupun yang sedang bertugas,” pungkas Danyontaifib 2 Mar.

Related posts