Prajurit Yonmarhanlan ll laksanakan Kauseri Agama

Padang, PW: TNI AL, Pasmar 1. Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kapada Allah SWT, prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan II Padang (Yonmarhanlan II), melaksanakan kauseri agama di Pandopo Marines Sport Center (MSC), Mako Yonmarhanlan II, Jl. Sultan Syahrir, Bukit Putus, Kota Padang, Sumatera Barat, Rabu (06/12/2023).

Kauseri agama yang dilaksanakan secara rutin satu kali dalam seminggu, kauseri agama ini merupakan sebagai bentuk pembinaan mental dan rohani bagi prajurit, agar selalu taat beribadah, semakin mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa dan menjadikan landasan dalam menjalani kehidupan, baik di kedinasan, di lingkungan dan keluarga. Kauseri agama ini disampaikan oleh penceramah Yonmarhanlan ll Koptu Marinir Muliyadi dengan tema “Kewajiban dalam menunaikan Sholat.”

Dalam ceramahnya, Koptu Marinir Muliyadi menyampaikan, “Sholat merupakan kewajiban bagi setiap muslim dan saling mengingatkan antar sesama. Banyak penyesalan bagi jiwa yang sudah kembali kepada Allah ingin kembali kedunia hanya untuk ingin berbuat baik dan mengerjakan sholat, selain itu sholat dapat menyelesaikan segala masalah yang ada serta menghilangkan segala keraguan yang ada didalam diri kita,” ujarnya.

Koptu Marinir Muliyadi juga menjelaskan ancaman meninggalkan Sholat, “Barang siapa meninggalkan sholatnya maka Allah akan memberikan megurangi kebersihan hidupnya, akan mengurangi kecerahan didirinya, seluruh amal tidak diberi pahala oleh Allah, doanya tidak diangkat kelanjutan dan masih banyak lagi,” imbuhnya.

Related posts