Jelang Akhir Tahun 2023 Pemkab Ciamis Kembali Raih Penghargaan Anindhita Wisata Data

 

Ciamis, Jabar — PW.Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui Dinas Komunikasi dan Informatika memperoleh penghargaan anugrah “Anindhita Wistara Data” Tahun 2023, dari Kepala Badan Statistik Republik Indonesia.

Acara penyerahan penghargaan tersebut dihadiri oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika H. Tino Armyanto didampingi oleh Kabid Statistik Asep Sahbana bertempat di Hotel The Rizt-Carton Jakarta. Senin (4/12/2023).

Negara Republik Indonesia yang terdiri dari 514 Kabupaten/kota dan 38 Provinsi, dari jumlah tersebut, 34 pemerintah daerah Provinsi/Kabupaten/Kota meraih anugerah penghargaan Anindhita Wisata Data yang salah satunya adalah Pemerintah Kabupaten Ciamis.

Anugerah Anindhita Wistara Data Tahun 2023 tersebut diterima oleh 34 pemerintah daerah Provinsi/Kabupaten/Kota se-Indonesia atas kinerjanya yang baik dalam penyelenggaraan data sektoral salah satunya Pemkab Ciamis.

Kinerja tersebut diukur melalui kegiatan Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS).

Dalam Peraturan BPS Nomor 3 Tahun 2022 tentang EPSS, tujuan dari kegiatan EPSS yaitu untuk
menilai dan mengukur efektivitas penyelenggaraan statistik sektoral.

Proses penilaiannya melalui tiga tahapan yaitu penilaian mandiri, penilaian dokumen, dan penilaian interviu.

Tahun ini, penilaian dilakukan terhadap sampel dua kegiatan statistik terbaik yang telah
dilaksanakan.

Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui Diskominfo sebagai leading sector, telah berhasil
melaksanakan kegiatan statistik dengan baik sehingga layak mendapatkan penghargaan
tersebut. Tahun 2023, predikat EPSS Kabupaten Ciamis adalah “BAIK”.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, H.Tino Armyanto selaku Walidata Kabupaten Ciamis saat diwawancarai awak media menuturkan, Dia mengucapkan terima kasih kepada semua Stakeholders khususnya pimpinan daerah yang selalu
mendorong dalam peningkatan kualitas tata kelola data. Ucapan terima kasih juga diberikan secara
khusus kepada Kepala Bappeda selaku Koordinator Forum Satu Data yang telah banyak memfasilitasi
pelaksanaan kegiatan untuk mendukung Satu Data Kabupaten Ciamis serta BPS Kabupaten
Ciamis atas kinerjanya dalam membina penyelenggaraan statistik di Kabupaten Ciamis.

“Terima kasih kepada Bupati, Wakil Bupati, Sekda yang selalu mendorong agar data dikelola
dengan lebih baik. Terima kasih juga pada Kepala Bappeda (sebagai koordinator Forum Satu Data) yang sudah banyak mendukung Satu Data Kabupaten Ciamis. Serta Kepala BPS
Kabupaten Ciamis yang sudah melaksanakan pembinaan statistik dengan baik di Kabupaten
Ciamis,” kata H.Tino.

H.Tino menekankan, bahwa poin penting dari penghargaan
ini bukan hanya apresiasi tetapi justru harus menjadi motivasi agar bekerja dengan lebih baik.

Selain terus meningkatkan kapabilitas SDM dan kolaborasi perangkat daerah, Diskominfo
sebagai Walidata akan membantu melakukan pembinaan data sektoral dengan lebih terukur.

“Dalam peran sebagai Walidata, kita akan upayakan membantu melakukan pembinaan dengan
lebih terukur. Untuk itu kita akan menyusun instrumen penilaian penyelenggaraan data
sektoral dan berusaha memberikan award juga buat Perangkat Daerah terbaik,” Tandasnya.

Jurnalis : Adyluhung

Related posts