Polres Maluku Barat Daya – Dalam rangka menyongsong peringatan hari Polisi Perairan dan Udara ke 73 tahun 2023, Polri terus melakukan pembenahan dan berupaya mendekatkan diri kepada masyarakat melalui kegiatan Bhakti Sosial sebagai upaya meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
Pada kesempatan ini Satuan Polairud Polres MBD yang dipimpin oleh Kasat Polairud Iptu Junus Seleky dengan melibatkan personel Satuan Polairud dan Bintara Remaja menggelar rangkaian kegiatan Bhakti Sosial yang dilaksanakan pada lokasi pantai Pelabuhan laut / Dermaga Ferry Kecamatan Pulau Moa Kabupaten Maluku Barat Daya pukul 08.00 Wit pada Sabtu pagi (25/11/2023).
Pelaksanaan Bhakti Sosial dilakukan dengan membersihkan sampah-sampah seperti plastik, botol air munum bekas, kertas dan lainnya yang bertebaran dipantai kemudian dipungut serta dimasukkan kedalam kantong plastik yang telah disiapkan, kegiatan tersebut dilaksanakan oleh seluruh personel dengan penuh semangat dan berakhir pada pukul 10.00 Wit.
Terkait kegiatan tersebut Kapolres Maluku Barat Daya AKBP Pulung Wietono, S.I.K melalui Kasi Humas Ipda Wempi R. Paunno mengatakan, Kegiatan Bhakti Sosial yang dilaksanakan bertujuan mempererat tali silaturahmi antara Polri dengan masyarakat, dengan adanya pelaksanaan kegiatan ini kiranya Polri lebih mendekatkan diri kepada masyarakat sebagai implementasi tugas pokok Polri sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayan masyarakat dapat dipraktekkan secara efektif dan seefisien mungkin.
“ Kegiatan Bhakti Sosial ini dilakukan semata-mata untuk mengajarkan kepada kita (Polri-red) untuk saling peduli dalam menjaga kebersihan lingkungan sehingga lingkungan tampak asri dan indah dipandang mata, hal inilah yang perlu kita lestarikan sebagai upaya mengantisipasi terjadinya pencemaran lingkungan yang disebabkan oleh tumpukkan sampah serta tidak terawat dengan baik. “ tutur Kasi Humas.
Kasi Humas juga menambahkan, Kegiatan ini selain merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Satuan Polairud dalam menyongsong hari Polisi Perairan dan Udara ke 73, menjaga pantai adalah tugas kita bersama, jangan hanya bisa memanfaatkannya saja tetapi harus dijaga keasriannya sehingga manfaatnya dapat dirasakan oleh warga baik penumpang penyeberangan, pelaku usaha maupun warga nelayan.
“ Pimpinan berharap kiranya pelaksanaan kegiatan bersih-bersih pantai ini dapat dilakukan secara berkesinambungan dengan menumbuhkan semangat kerja, dedikasi dan loyalitas sebagai upaya peningkatan kualitas pelayanan dansemakindicintai oleh masyarakat. “ tutup Kasi Humas.