Jakarta, PW: TNI AL, Pasmar 1. Dalam rangka menjaga dan mendeteksi dini masalah kesehatan, Prajurit Batalyon Polisi Militer 1 Marinir (Yonpom 1 Mar) melaksanakan Uji Pemeriksaan Kesehatan (Urikkes) rutin tahun 2023 yang dilaksanakan di Dinas Kesehatan (Diskes) Korps Marinir Jl. Kwini, Senen, Jakarta Pusat, Kamis (26/10/2023).
Dengan dilaksanakannya Urikkes rutin ini dapat mengetahui kondisi kesehatan seorang prajurit baik kesehatan luar maupun dalam. Adapun pemeriksaan kesehatan yang dilakukan meliputi pemeriksaan umum (tensi, tinggi badan, berat badan, mata dan nadi), penyakit dalam, THT (Telinga, Hidung, dan Tenggorokan), Laboratorium (darah dan urine), Rontgen serta pemeriksaan jantung (EKG).
Disamping melaksanakan urikes rutin, sebagian prajurit Yonpom 1 Mar yang melaksanakan urikes juga merupakan salah satu syarat untuk Usulan Kenaikan Pangkat (UKP).
Sementara itu, Komandan Batalyon Polisi Militer 1 Marinir (Danyonpom 1 Mar) Letkol Laut (PM) Triono Adi Susilo, M.Tr. Hanla., M.M., mengatakan, “Tubuh yang sehat dan fisik yang prima merupakan aset utama bagi seorang prajurit, oleh karena itu setiap prajurit wajib selalu menjaga dan memperhatikan kesehatannya yaitu salah satunya dengan melaksanakan urikes rutin ini,” ujarnya.