Tim Binsat Yonif 5 Marinir Berhasil Raih Juara Kedua Halang Rintang Lomba Binsat Pasmar 2 Tahun 2023

TNI AL, Dispen Kormar (Sidoarjo) PW : Pantang menyerah dan kompak, Tim Binsat Batalyon Infanteri 5 Marinir berhasil meraih juara kedua Halang Rintang pada lomba Pembinaan Satuan (Binsat) Pasmar 2 tahun 2023 di lapangan Halang Rintang Kesatrian R. Suhadi Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Jumat (15/09/2023).

Pada pelaksanaan lomba Halang Rintang yang disaksikan langsungtinjau langsung oleh Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) Nur Alamsyah yang didampingi oleh Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Y. Rudy Sulistyanto tersebut Tim Binsat Batalyon Infanteri 5 Marinir mampu meraih juara kedua.

Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Supriyono, CTMP menyampaikan bahwa tujuan dari perlombaan Halang Rintang tersebut untuk melatih prajurit Yonif 5 Marinir pada khususnya dan prajurit Korps Marinir pada umumnya untuk dapat melewati halangan maupun rintangan alam maupun buatan dalam melaksanakan tugas.

Letkol Marinir Supriyono, CTMP juga menyampaikan tidak hanya kekuatan fisik semata yang dibutuhkan dalam melewati rintangan, namun juga dibutuhkan kerjasama dan kepemimpinan dalam tim serta aspek semangat pantang menyerah juga sebagai faktor penentu untuk menjadi juara.

Tak lupa pula Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir juga menyampaikan rasa terima kasih dan bangga kepada para atlet Binsat Yonif 5 Marinir yang sudah menunjukkan kemampuan terbaiknya dan semangat juara.

“Dengan hasil yang baik ini agar dipedomani dalam diri masing masing untuk tidak cepat berpuas diri, namun tetap rendah hati serta terus meningkatkan semangat daya juang dan berlatih sungguh sungguh dalam menghadapi perlombaan tingkat yang lebih tinggi ke depannya,” pungkas Danyonif 5 Marinir.

Related posts