Event Latihan Menembak Semester ll tahun 2023 kali ini, dijalan arena kompetisi oleh Wing Udara ll Juanda untuk penjaringan bakat dan potensi prajurit unggul dijajaran Wing Udara ll yang nantinya bisa disiapkan untuk mengikuti berbagai ajang Lomba Menembak antar satuan di TNI/TNl AL.
“Latihan ini rutin dilakukan untuk mengasah naluri tempur prajurit, sekaligus kita coba jadikan arena kompetisi untuk menjaring prajurit unggul dibidang menembak,” terang Danwing Udara 2 Puspenerbal, Kolonel Laut (P) Ma’arif, dilapangan Tembak Lanudal Juanda, Kamis (31/8/2023.
Sebagai seorang prajurit lanjut Danwing, keterampilan menembak merupakan salah satu yang harus dimiliki setiap individu. Kemampuan itu juga harus terus diasah untuk tetap mempertahankan kemampuan menembak, sehingga menjawab dinamika lapangan dimasa mendatang khususnya dalam operasi-operasi yang digelar.
Setelah melalui penilaian yang ketat, Komandan Wing Udara 2 mengumumkan pemenang lomba menembak perorangan dan beregu yang terbagi dua kategori yaitu pistol dan senapan laras panjang.
Di kategori pistol perorangan, Juara 1 diraih oleh Kapten Laut (T) Nico, Juara 2 Lettu Laut (P) Nurhadi, dan Juara 3 diraih oleh Kapten Laut (P) Arif Heri.
Sementara itu di kategori Pistol beregu, Juara 1 diraih oleh Mako Wing Udara 2, Juara 2 diraih oleh Skuadron Udara 200, dan Juara 3 diraih oleh Skuadron Udara 600.
Kemudian di kategori senapan laras panjang perorangan, Juara 1 diraih oleh Serda Jahuri, Juara 2 diraih oleh Serda Zaenudin, dan Juara 3 diraih oleh Serda Gati.
Sedangkan untuk kategori Senapan Laras Panjang Beregu, Juara 1 diraih oleh Skuadron Udara 700, Juara 2 diraih oleh Skuadron Udara 800, dan Juara 3 diraih oleh Skuadron Udara 600.