TNI AL, Kormar (Surabaya) PW : Asintel Danpasmar 2 Kolonel Marinir Irwanto menghadiri penutupan Penataran Intelijen Korps Marinir tahun anggaran 2023 secara Virtual, di ruang serba guna Yonkomlek 2 Mar Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra, Karangpilang Surabaya. Jumat (25/08/2023).
Penataran Intelijen Korps Marinir tahun anggaran 2023 ini, secara resmi ditutup oleh Asintel Dankormar Kolonel Marinir Ena Sulaksana, S.E di ruang rapat Sintel Kormar gedung Agoes Soebekti Mako Kormar Jakarta, juga dihadiri Kama Intel Pusdik Intelmar Letkol Laut Ajik Sismianto, Pasintel Kolatmar Letkol Marinir Suprihatin, Dandenintel Pasmar 2 Mayor Marinir Deni Kusmana, para Pasintel Kolak Pasmar 2 dan Para Pasi 1 Yonmarhanlan jajaran Pasmar 2 serta Para Instruktur Pusdik Intelmar Kodiklatal, secara tatap muka maupun secara virtual, yang diawali dengan penanggalan tanda peserta dan penyerahan Sertifikat.
Dalam amanatnya, Asintel Dankormar menyampaikan bahwa Intelijen adalah bagian yang sangat penting didalam organisasi Korps marinir, Intelijen merupakan mata dan telinga seorang Komandan, untuk itu personel Intelijen harus memiliki moral yang baik, jati diri, cerdas, berinovasi, berintelektual serta memiliki loyalitas dan dedikasi yang tinggi agar setiap tugas yang diberikan dapat dilaksanakan dengan baik.
“Diharapkan Penataran Intelijen Korps Marinir tahun 2023 yang dilaksanakan selama lima hari banyak manfaat yang bisa dipetik serta memiliki bekal awal ilmu Intelijen dan selanjutnya siap untuk bertugas di organisasi Intelijen Korps Marinir” ujar Asintel Dankormar.
Lebih lanjut dikatakan bahwa tugas Intelijen bukanlah tugas yang mudah karena diperlukan personel yang mempunyai kemampuan dan dapat menganalisa situasi di lapangan dalam waktu cepat, sehingga informasi yang disampaikan adalah informasi aktual dengan nilai kebenaran dan dapat dipertanggung-jawabkan.
Diakhir amanantnya, Asintel Dankormar menyampaikan bahwa ilmu Intelijen yang di peroleh ini kembangkan lebih lanjut di satuan masing-masing, jangan pernah bosan untuk belajar dan menambah ilmu serta wawasan di bidang Intelijen, pahami dan hayati setiap tugas dan tanggung jawab yang diberikan sebagai seorang Intelijen, dan tunjukan kinerja yang optimal dalam setiap melaksanakan tugas dengan berpedoman kepada jati diri sebagai personel Intelijen serta prajurit Korps Marinir.