MALUKU PW. Setelah kemarin tiba di Bumi Raja–Raja Maluku, kini tiba saatnya Mayjen TNI Syafrial didampingi Ketua Persit KCK PD XVI/Pattimura Ny. Shinta Syafrial, melaksanakan tradisi passing in parade sebagai tradisi awal melaksanakan kedinasan di Kodam XVI/Pattimura, Kamis (24/8/2023). Passing in parade merupakan tradisi untuk menyambut kedatangan pejabat baru yang akan melaksanakan tugas di satuan yang baru.
Kedatangan Pangdam baru beserta Istri disambut dengan pengalungan kain tenun oleh Kasdam XVI/Pattimura Brigjen TNI Agung Pambudi dan pemberian hand bouquet bunga oleh Wakil Ketua Persit KCK PD XVI/Pattimura Ny. Nini Agung Pambudi. Kemudian Prajurit dan PNS berjajar menyambut sekaligus memberikan penghormatan kepada Pangdam baru, diikuti dengan nyanyian selamat datang pahlawan muda dan Drum Band Yonif R 733/Masariku.
Tiba di depan kesatrian Makodam, Pangdam XVI/Pattimura menerima laporan dari Pos Jaga dan menerima Hormat Jajar dari petugas jaga kesatriaan Makodam XVI/Pattimura. Selanjutnya, Pangdam dan Ketua Persit KCK XVI/Pattimura disambut oleh penari Cakalele yang menjadi tradisi dalam menyambut pejabat baru. Dilanjutkan dengan upacara penerimaan warga baru Kodam XVI/Pattimura, berupa penciuman pataka Kodam XVI/Pattimura “Lawamena Haulala” yang merupakan tradisi bagi setiap pejabat baru yang masuk berdinas di Kodam XVI/Pattimura.
Kemudian, Pangdam XVI/Pattimura terlebih dulu melaksanakan penyerahan memorandum dan risalah dari Mayjen TNI Ruruh A Setyawibawa di Ruang Yudha Makodam XVI/Pattimura. Sedangkan, Ketua Persit KCK XVI/Pattimura melaksanakan Tradisi Pengukuhan dan pelepasan Ibu Raksakarini Sri Sena di Lobby Makodam.
Selesai rangkaian kegiatan Passing in parade, dilanjutkan dengan kegiatan Apel bersama yang dilaksanakan di Lobby Makodam XVI/Pattimura.
Dalam sambutannya, Pangdam XVI/Pattimura mengatakan, dihadapkan dengan citra kodam yang sangat baik, Saya sebagai penerus tentunya akan menghadapi tantangan yang lebih berat.
“Saya sebagai Panglima yang baru, mengharapkan seluruh jajaran memberikan dukungan yang sama bahkan lebih kepada Saya, dalam rangka pengabdian di Kodam XVI/Pattimura khususnya untuk Maluku dan Maluku Utara”, ujar Pangdam.
Mewakili keluarga besar Kodam XVI/Pattimura mengucapkan terima kasih kepada Mayjen TNI Ruruh A Setyawibawa atas dedikasi dan pengabdian di Kodam XVI/Pattimura. “Semoga sukses ditempat yang baru”, pungkas Pangdam.
Sedangkan Mayjen TNI Ruruh A Setyawibawa dalam pesan dan kesannya mengatakan, sesuai dengan peribahasa “Datang Tampak Muka Pulang Tampak Punggung” artinya datang dengan baik maka pamit juga dengan baik.
“Saya mohon doa restu pengabdian di satuan berikutnya, bagi saya satu tahun satu bulan cukup singkat, semoga dibawah kepemimpinan Pangdam yang baru Kodam XVI/Pattimura menjadi semakin baik”, jelas Mayjen TNI Ruruh.
Mayjen TNI Ruruh juga berpesan perihal sinergitas baik dengan kepolisian juga dengan instansi lainnya. Akhirnya pada Kamis 24 Agustus 2023 Saya serahkan satuan, pasukan dan keluarganya kepada Pangdam baru pada pukul 15.37 WIT dalam keadaan aman.
Usai pelaksanaan seremonial acara Lepas Sambut, rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan pelaksanaan tradisi pelepasan Mayjen TNI Ruruh A Setyawibawa beserta Ny. Indah Ruruh A Setyawibawa, dituntun melewati barisan Pedang Pora oleh pejabat TNI-Polri yang ada di Maluku. Kemudian menerima hormat jajar dan penghormatan dari pos jaga, hingga memasuki kendaraan dan meninggalkan Makodam XVI/Pattimura..@/red