Perjuangan Kenaikan Pangkat Prajurit Menkav 2 Marinir

(Surabaya). Dalam rangka melengkapi persyaratan administrasi Perwira, Bintara dan Tamtama prajurit Menkav 2 Marinir yang akan mengikuti Usulan Kenaikan Pangkat (UKP) periode 1 April 2024, melaksanakan uji kesegaran jasmani (Garjas) yang berlangsung di lapangan apel Mako Menkav 2 Mar, Kesatrian Marinir Soepraptono Semarung Ujung, Surabaya (18/08/2023).

Uji kesegaran jasmani merupakan salah satu syarat untuk menentukan penilaian bagi personel yang akan melaksanakan kenaikan pangkat, penugasan dan pendidikan atau sekolah karier prajurit. Oleh sebab itu, laksanakan setiap tahapan tes kesegaran Jasmani secara maksimal dengan tetap memperhatikan faktor keselamatan dan nilai standar prajurit Korps Marinir TNI AL.

Untuk mengutamakan keselamatan prajurit, Garjas diawali dengan pemeriksaan kesehatan tensi darah dan denyut nadi oleh Tim kesehatan BP Trian Mar Soepraptono.

Dalam pelaksanaannya tes Garjas dibagi menjadi dua bagian yakni Baterai A dan Baterai B, untuk Baterai A lari selama 12 menit, dilanjutkan Baterai B yaitu mencakup Pull Up selama 1 menit, Sit Up selama 1 menit, Push Up selama 1 menit dan Shuttle Run.

Sementara itu, Kasi Minpers Menkav 2 Marinir Mayor Mar Agus Handoyo, mengatakan, “Tujuan dari uji kesegaran jasmani untuk mengetahui kemampuan, kesehatan dan kesiapan jasmani personel saat melaksanakan kenaikan pangkat, pendidikan maupun tugas operasi lainnya,” terangnya.

Related posts