Disela-sela waktu olahraga bersama di Dermaga Madura Koarmada II. Pada Jumat (18/8), Pangkoarmada II Laksda TNI Yayan Sofiyan, S.T., M.Si., CHRMP., M.Tr.Opsla., didampingi Pejabat Utama Koarmada II memberikan penghargaan serta piagam kepada atlet-atlet Koarmada II yang berprestasi di masing-masing cabang olahraga.
Penyerahan penghargaan tersebut adalah sebagai bentuk kepedulian Pangkoarmada II terhadap prajurit yang berprestasi dalam berbagai kejuaraan. Dengan penuh rasa bangga, Pangkoarmada II menyerahkan penghargaan kepada para atlet yang berhasil menyabet beberapa medali dalam kejuaraan, sekaligus sebagai motivasi dalam meningkatkan kemampuan dan prestasi yang lebih baik.
Diantaranya cabang olahraga Karate yang bertanding di Internasional Karate Championship Yogyakarta Open Tournament Tahun 2023 dengan meraih 8 emas 7 perak dan 3 perunggu, sedangkan Cabang olahraga Binaraga mendapatkan 1 medali perak dan Cabang olahraga Renang mendapatkan 1 perak dan 3 perunggu.
Dalam kesempatan tersebut, Laksda Yayan Sofiyan menyampaikan “kepada para atlet agar terus mempertahankan dan meningkatkan prestasi, dan terus selalu mendukung program-program yang akan dilaksanakan dalam event-event berikutnya,” pungkasnya.
Dalam sambutannya Pangkoarmada II mengajak seluruh prajurit Koarmada II untuk membangun Armada II ini dengan penuh kesabaran sebagai rumah besar kita. “Kalian jangan merasa asing dirumah sendiri karena ini adalah rumah kita tempat bernaung kita, tempat mengabdi kita, tempat bekerja kita, tempat mencari nafkah untuk membesarkan keluarga dan anak-anak kita untuk menjadi insan insan yang lebih berguna.”
Untuk itu, saya perintahkan kepada para Komandan Satuan dan Komandan KRI, untuk selalu menciptakan suasana harmoni yang indah di lingkungan kerjanya masing-masing, dan membangun interaksi sosial yang baik.
“Transformasi teknologi dan transformasi digital jangan jadikan kita sebagai korban, tetapi bagaimana kita bisa memanfaatkan situasi menjadi keberpihakan dan keuntungan bagi kita.”
Untuk itu, Pangkoarmada II mempersilahkan prajurit Koarmada II untuk menggunakan media sosial dengan baik, viralkan kehebatan Koarmada II dan kehebatan prajurit jalasena Koarmada II.
Pada kesempatan tersebut, juga dimeriahkan dengan penampilan atlet-atlet terbaik Koarmada II dengan menampilkan demo karate dan binaraga.