Sertu Achmad Supriyadi Bersama Bidan Desa Kunjungi Balita Stunting

PAMEKASAN PW – Dalam upaya peduli terhadap anak-anak yang mengalami stunting, Sertu Achmad Supriyadi, anggota Babinsa Koramil 0826-02 Tlanakan, bersama dengan Bidan Desa Panglegur Kamariyatul Arifina, Amd., Keb., telah meluangkan waktu untuk mengunjungi Aulia Putri Ramadhani.

Aulia merupakan seorang balita yang mengalami stunting dan merupakan anak dari pasangan Suharyono dan Suaidah.

Selama kunjungan tersebut, Babinsa Achmad Supriyadi memberikan himbauan kepada keluarga Aulia agar senantiasa memperhatikan pola makan, kesehatan, dan pertumbuhan anak.

“Jika terdapat perubahan yang merisaukan, agar segera melaporkan atau berkonsultasi dengan pihak Puskesmas atau bidan desa,”ucap Sertu Achmad Supriyadi.

Tak hanya itu, Bidan Desa juga memberikan bantuan makanan khusus bagi balita stunting seperti Aulia.

“Semoga Aulia kondisinya segera kembali normal seperti halnya anak-anak yang lain,”ucap Kamariyatul Arifina.

Sebagai Bidan desa Kamariyatul Arifina mengucapkan terimakasih kepada Babinsa yang turut peduli terhadap kondisi stunting yang ada di Desa Panglegur.

“Saya ucapkan terimakasih kepada Babinsa atas kepeduliannya kepada anak stunting, upaya kolaborasi ini diharapkan dapat memberikan dukungan yang lebih baik bagi penanganan stunting di Desa Panglegur,” tuturnya.

Related posts