Jelang Latgab TNI 2023 Batalyon Kapa Ikuti Gelar Pengecekan

(Surabaya). Dalam rangka Latgab (Latihan Gabungan) TNI 2023, Batalyon Kapa 2 Marinir melaksanakan Apel Gelar Pasukan dan Material Tempurnya yang di ambil langsung oleh Pangkogabwilhan II Marsekal Madya TNI Andyawan Martono Putra, S.I.P., M.Tr (Han) di Dermaga Madura Koarmada II, Ujung, Surabaya. Kamis (27/07/2023).

Latgab ini merupakan latihan puncak yang di ikuti oleh seluruh matra, baik TNI AD, TNI AL dan TNI AU. Tujuan dari latihan gabungan itu sendiri adalah untuk meningkatkan profesionalisme dan kesiapsiagaan prajurit serta naluri tempur. Berbagai macam alutsista tergelar pada kegiatan tersebut termasuk salah satu diantaranya adalah kendaraan tempur andalan Batalyon Kapa 2 Marinir yaitu Kapa K61.

Di akhir kegiatan Komandan Batalyon Kapa 2 Marinir Mayor Marinir Imam Wahyudi, M.Tr.Opsla., menyampaikan kepada prajuritnya yang terlibat agar melaksanakan kegiatan tersebut dengan semangat, “Gunakan latihan gabungan ini sebagai bekal pengalaman pada saat di medan penugasan nantinya, selain itu diharapkan para prajurit tidak lupa mengutamakan zerro accident pada saat latihan”, tegasnya.

Related posts