(Surabaya) PW,- Kauseri agama merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa dengan tujuan membina mental spiritual prajurit agar lebih dapat bersyukur atas segala nikmat yang telah diberikan Tuhan Yang Maha Esa. Kauseri agama kali ini dilaksanakan di masjid Al Qowiyu Yonzeni 2 Mar Senin, (03/07/2023).
Mengambil tema 7 golongan yang dinaungi Allah SWT pada hari Mahsyar penceramah Ustadz M. Fikri S.Ag dari Sidoarjo mengajak seluruh jamaah yang hadir untuk selalu meningkatkan ketaqwaan agar pada hari akhir nanti mendapat naungan dan pertolongan dari Allah SWT. Tujuh golongan tersebut antara lain Pemimpin yang adil, Pemuda yang rajin beribadah, Seorang yang hatinya bergantung ke masjid, Saling mencinta dijalan Allah, Lelaki yang menjaga kehormatannya, Gemar bersedekah, dan orang yang gemar berdzikir.
Penceramah Ustadz M.Fikri S.Ag juga menerangkan bahwa bagi umat muslim yang mengisi hidupnya dengan ketaatan, maka hisabnya akan dipermudah. Sebaliknya orang yang mengisi hidupnya dengan catatan buruk dan tidak segera bertaubat maka ia akan menghadapi hisab yang berat. Karena itu jadilah satu diantara 7 golongan yang mendapat naungan Allah pada hari akhir.
Komandan Batalyon Zeni 2 Marinir (Danyon Zeni 2 Mar) menyampaikan pentingnya ilmu pengetahuan tentang keagamaan sebagai landasan dan pedoman hidup. Hal ini sebagai petunjuk agar setiap prajurit dalam melaksanakan kegiatan yang bersifat dinas maupun pribadi tidak sampai salah jalan serta penuh rasa tanggung jawab. Semoga keluarga besar Yonzeni 2 Mar selalu dalam lindungan Allah SWT tegasnya.