TNI AL, Kormar (Banyuwangi) PW : Tim dayung Batalyon Infanteri 5 Marinir mengikuti dan menunjukkan kemampuan terbaiknya dalam lomba Banyuwangi Dragon Boat Race Festival yang digelar di Sungai Kanal Blogagung-Banyuwangi, Karangmulyo, Tegalsari Banyuwangi, Jawa Timur. Minggu (28/05/2023).
Lomba dayung Banyuwangi Dragon Boat Race Festival yang dibuka oleh Bupati Banyuwangi Ibu Ipuk Fiestiandani tersebut mempertandingkan Kelas Open diikuti oleh 20 tim dan Kelas Pelajar diikuti oleh 10 tim dengan jarak tempuh sejauh 300 meter.
Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Supriyono, CTMP, menyampaikan kepada atlet agar menunjukkan performa terbaiknya dalam perlombaan sehingga bisa mencapai hasil yang terbaik. Laksanakan lomba dengan mengutamakan faktor keselamatan (Zero Accident). “Laksanakan lomba dengan semangat serta junjung tinggi sportifitas,” pesannya.
Disampaikan juga bahwa keikutsertaan Tim Dayung Batalyon Infanteri 5 Marinir “Gurita Cakti” dalam lomba dayung Banyuwangi Dragon Boat Race Festival 2023 tersebut sebagai bentuk pembinaan personel yang selama ini sudah dilaksanakan di lingkungan Batalyon Infanteri 5 Marinir.