Sorong PW- Walaupun cuaca panas terik, namun tak menyurutkan antusias masyarakat Kelurahan Katinim Distrik Salawati, Kabupaten Sorong Provinsi Papua Barat Daya, untuk datang menyaksikan acara yang besar di kelurahan atau kampung mereka. Masyarakat bersama jajaran Koarmada III serta unsur Forkopimda dan tamu undangan, memadati halaman Masjid Al-Askar tepat di depan Kantor Kelurahan Katinim, Senin 15 Mei 2023.
Hari ini menjadi hari bersejarah bagi seluruh masyarakat Kelurahan Katinim, karena kelurahan ini diresmikan sebagai Kampung Bahari Nusantara oleh Panglima Komando Armada III, Laksamana Muda TNI Agus Hariadi. Peresmian Kelurahan Katinim sebagai Kampung Bahari Nusantara ini, bersamaan dengan peresmian secara Nasional Kampung-kampung Bahari di seluruh wilayah Indonesia.
Dimana untuk persemian skala Nasionalnya, diresmikan oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, Prof Dr K. H. Ma’aruf Amin di Kepulauan Untung Jawa, Kepulauan Seribu DKI Jakarta. Dalam peresmian Katinim sebagai Kampung Bahari Nusantara, Pangkoarmada III didampingi unsur Forkopimda, pejabat TNI-POLRI serta tokoh masyarakat, menekan tombol sirene untuk membuka selubung papan nama “Kampung Bahari Nusantara Koarmada III, Kelurahan Katinim Distrik Salawati, Kabupaten Sorong.”
Namun sebelumnya Pangkoarmada III, Laksda TNI Agus Hariadi, terlebih dahulu menandatangani prasasti “Kampung Bahari Nusantara Koarmada III Kelurahan Katinim.” Setelahnya, Pangkoarmada III mengunjungi anak-anak SD Inpres 20 dan memberikan beberapa pesan kepada mereka. Pangkoarmada III juga mengunjungi ruang perpustakaan, selanjutnya melihat lokasi yang akan dilaksanakan penanaman Mangrove secara nasional.
Pangkoarmada III menyampaikan jika Kampung Bahari Nusantara Kelurahan Katinim, sudah terbentuk sejak 3 tahun yang lalu. Tapi baru diresmikan hari ini. “Kampung Bahari mempunyai 5 cluster yaitu cluster ekonomi, pariwisata, kesehatan, pendidikan serta pertahanan dan keamanan. Hal ini merupakan bentuk nyata bahwa keberadaan TNI Angkatan Laut dimanapun berada harus memberi manfaat untuk masyarakat sekitarnya.”
Kami di TNI AL pantang menyakiti hati rakyat dan merugikan rakyat. Oleh karenanya, mari bersama-sama saling bahu membahu, terus bergerak untuk meningkatkan kehidupan masyarakat yang ada di sekeliling kita. Untuk di Papua ada 12 Kampung Bahari Nasional, tapi di Koarmada III hanya disini Kelurahan Katinim dibawah Dinas Potensi Maritim (Dispotmar),” kata Pangkoarmada III.
*Jacobs