(Pasmar 2). Selain untuk menjaga kebugaran fisik dan kesehatan, Senam Kesegaran Jasmani (SKJ) yang dillaksanakan prajurit Resimen Artileri 2 Marinir (Menart 2 Mar) juga dalam rangka memperkuat soliditas yang sudah terjalin baik selama ini bertempat di Lapangan Apel Kesatrian Marinir Senaputra Karang Pilang – Surabaya. Jum’at (12/05/2023).
Senam Kesegaran Jasmani (SKJ) bukanlah istilah yang asing, gerakan olahraga yang mulai populer pada 1980-an tersebut memang sempat fenomenal dan menjadi salah satu olahraga yang diperkenalkan di seluruh lapisan masyarakat termasuk pelajar dan instansi pemerintah.
Nampak seluruh Prajurit Menart 2 Marinir terlihat sangat antusias dan semangat melaksanakan gerakan senam, dimulai dari gerakan pemanasan, inti dilanjutkan lari pagi bersama keliling kesatrian dan di akhiri dengan pendinginan.
Komandan Resimen Artileri 2 Marinir Kolonel Mar Gunawan Tri Utomo, S.M. menyampaikan bahwa manfaat senam kesegaran jasmani sebetulnya mirip dengan berolahraga pada umumnya, yakni menjaga kesehatan tubuh baik secara fisik maupun mental salah satunya meningkatkan stamina, memperbaiki mood, serta membuat tubuh lebih rileks sehingga dapat memicu gairah dan semangat dalam bekerja.