Tekan Angka Lakalantas Saat Mudik Lebaran, Satlantas Polres Pulpis Berikan Himbauan Kamseltibcarlantas Kepada Pengendara

 

Pulang Pisau – Mendekati Perayaan Idul Fitri 1444 H / Tahun 2023 volume kendaraan yang melintas dijalan Trans Kalimantan Kab. Pulang Pisau mulai mengalami peningkatan baik itu Roda 2 maupun Roda 4.

Oleh karena itu untuk menekan angka terjadinya lakalantas pada saat arus mudik lebaran tahun ini Sat Lantas Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, memberikan Himbauan Kamseltibcarlantas kepada pengendara yang melintas, Kamis (20/04/2023) Pagi.

Dalam kegiatan tersebut Personil Satlantas memberikan edukasi tertib berlalu lintas dan kiat-kiat berkendara dengan aman.

Pengemudi kendaraan roda dua dihimbau untuk menggunakan helm berstandar Nasional Indonesia (SNI).

Sabuk pengaman untuk pengguna mobil, serta menghimbau agar tidak lupa membawa surat kelengkapan seperti Surat Ijin Mengemudi (SIM) Surat tanda nomor kendaraan (STNK) saat berkendara, apabila Lelah dan mengantuk agar beristirahat.

Kapolres Pulang Pisau AKBP Mada Ramadita, S.I.K., melalui Kasatlantas AKP Hermanto mengatakan bahwa himbauan Kamseltibcarlantas yang dilaksanakan agar menciptakan Lalu-lintas yang baik, memberikan wawasan tentang cara berlalu lintas yang baik sehingga dapat mencegah terjadinya pelanggaran bahkan kecelakaan Lalu lintas yang bisa mengakibatkan korban jiwa maupun harta benda.

“Dengan Himbauan Kamseltibcar lantas yang kita berikan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan penting nya disiplin berlalu lintas guna menekan fatalitas kecelakaan lalu lintas, membudayakan tertib berlalu lintas dan mengedukasi masyarakat tentang bagaimana tata cara berkendara yang baik dan benar, agar terciptanya lalu lintas yang berkeselamatan,” pungkasnya. (Humasrespulpis)

Related posts