Personel Polres Maluku Barat Daya Gelar Bagikan Takjil Kepada Masyarakat Kota Tiakur Jelang Buka Puasa

Polres Maluku Barat Daya – Personel Polres Maluku Barat Daya sangat antusias dan bersemangat membagikan Takjil kepada warga yang melintas di jalan raya di pusat Kota Tiakur dan sekitarnya menjelang buka puasa pada Jumat sore (07/04/2023).

Pada kesempatan ini Kapolres Maluku Barat Daya AKBP Pulung Wietono, S.I.K mengatakan, “ kegiatan pembagian takjil tersebut merupakan suatu bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat khususnya para pengemudi kendaraan bermotor roda dua dan roda empat yang melintas dijalan raya menjelang buka puasa adalah semata-mata sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat. “

“ melalui kegiatan berbagi seperti ini Polri berupaya untuk mendekatkan diri dengan masyarakat dalam upaya memberikan pelayanan terbaik yang humanis dan kiranya dapat membantu masyarakat yang masih melakukan aktifitas untuk sekedar berbuka puasa. “ tutur Kapolres.

Lebih lanjut Kapolres menambahkan, “ pembagian takjil oleh personel Polres MBD kepada masyarakat yang sedang berpuasa adalah merupakan bentuk silaturahmi Polres MBD dan diharapkan hubungan kedekatan dengan masyarakat selama bulan suci Ramadhan akan terus berkesinambungan dan terjalin erat serta dapat bermanfaat bagi masyarakat khususnya pengguna jalan. “

“ Diantara pada warga yang melintas mungkinbelum sempat sampai dirumah saat jam berbuka puasa tiba, maka dengan adanya kegiatan pembagian takjil dapat membantu warga yang masih dalam perjalanan dalam berbuka puasa dan menikmati takjil tersebut, “ sambung Kapolres.

“ Meskipun nilai takjil yang dibagikan tidak seberapa, namun harapan kami kiranya dapat memberikan manfaat dan satu hal yang ingin kami sampaikan adalah jangan lupa untuk selalu tertib dan berdisiplin dalam berlalu lintas. “ tutup Kapolres MBD.

Related posts