Prajurit Yonif 3 Marinir Dan Taruna AAL Korps Marinir Laksanakan Menembak Senjata Bantuan Infanteri

TNI AL, Kormar (Surabaya) PW : Dalam rangka Latihan Perorangan Kesenjataan (LPK) TW I TA 2023, Prajurit Batalyon Infanteri 3 Marinir dan Taruna AAL Korps Marinir Tingkat IV Angkatan 68 melaksanakan latihan menembak Senjata Bantuan Infanteri (Senbanif) di lapangan tembak Internasional F.X. Soepramono, Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur. Kamis (30/03/2023).

Latihan Perorangan Kesenjataan (LPK) TW I TA. 2023 merupakan pelaksanaan program latihan yang sudah terencana, dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan dalam menggunakan Senjata Bantuan Infanteri (Senbanif) tingkat Batalyon.

Latihan yang dilaksanakan meliputi pengetahuan teori praktis, drill taktik dan teknik Senbanif yang berisi tentang teknik menembak senjata General Purpose Machine Gun (GPMG), K3 Daewo dan Rocket Propelled Grenade (RPG).

Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Mintarjo, S.H., M.Tr.Opsla menyampaikan bahwa latihan tersebut bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan, keterampilan perorangan kesenjataan, menguji kemampuan dan keterampilan kesenjataan prajurit Yonif 3 Marinir, serta memelihara dan meningkatkan kemampuan dan keterampilan jabatan sesuai fungsi dalam organisasi.

“Laksanakan latihan dengan baik dan semangat, ikuti seluruh instruksi yang telah diberikan dan tetap utamakan faktor keselamatan baik personel maupun material,” pesannya.

Related posts