Atlet Renang Batalyon Komlek 1 Marinir Turut Berpartisipasi Dalam Kejuaraan Turnamen Danmenbanpur Cup Tahun 2023.

Jakarta, PW: TNI AL, Pasmar 1. Selasa (14/03/2023). Dalam rangka Turnamen Danmenbanpur cup prajurit Yonkomlek 1 Mar turut berpartisipasi mengikuti  cabang olahraga umum renang eatafet dilaksanakan di kolam renang Kopda Mar Anumerta Susandi, Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan,

Batalyon Komunikasi dan elektronika 1 Marinir turut berpartisipasi dalam kejuaraan turnamen Danmenbanpur 1 Mar Cup cabang olahraga renang estafet Yonkomlek 1 Mar mengeluarkan Atlet terbaiknya dalam event kejuaraan Danmenbanpur 1 Mar Cup tahun 2023.

Atlit Yonkomlek 1 Mar selalu tetap menjunjung sportifitas saat pertandingan di cabang olah raga renang etafet. selain itu atlit Yonkomlek 1 Mar selalu membina fisik disela-sela kesibukan rutinitas kejuruan dan kesenjatan Yonkomlek 1 Mar.

“Saya bangga terhadap seluruh prajurit Yonkomlek 1 Mar terutama para atlit yang bisa mengharumkan nama baik satuan di sela-sela kesibukan Batalyon Komlek 1 Mar yang banyak sekali tuntutan pendukungan dari satuan atas.” ujar Letkol Mar Imron Kurniawan M.Tr. Opsla yang sehari – hari menjabat sebagai Komandan Batalyon Komunikasi dan Elektronika 1 Marinir (Danyon Komlek 1 Mar).

Related posts