Jum’at Curhat: Di Halaman Puskesmas, Kapolres Ciamis Terima Curhatan dan Saran Dari Emak -Emak dan Warga Ciamis

 

Ciamis, Jabar – PW. Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., menerima keluhan sekaligus masukan dari masyarakat Kabupaten Ciamis. Hal itu diterima saat kegiatan Jumat Curhat di Halaman UPTD Puskesmas Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Jumat (27/01/2023).

Saat itu, Kapolres Ciamis Polda Jabar menerima keluhan dari masyarakat agar lebih ditingkatkan lagi pelaksanaan patroli malam. Bahkan warga minta agar dilakukan hingga ke pelosok-pesokol daerah Kabupaten Ciamis.

Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., mengatakan, terkait patroli pihaknya telah rutin melakukan hingga ke pelosok daerah. Namun pihaknya juga akan lebih meningkatkan pelaksanaan patroli malam hingga pelosok.

“Terima kasih atas saran dan masukan serta keluhan yang disampaikan. Ini akan kami jadikan bahan evaluasi kedepan agar pelayanan Kepolisian khususnya di wilayah hukum Polres Ciamis Polda Jabar semakin lebih baik guna menciptakan kamtibmas yang aman dan kondusif,” kata AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro.

Tak hanya itu, Kapolres Ciamis Polda Jabar turut menerima masukan terkait pelayanan SIM. Mulai dari harga yang mahal dan susah.

“Biaya yang kami tarik sesuai dengan peraturan dan semua di bayarkan melalui Bank. Terjadi kemahalan karena pemohon melalui jasa calo, pihaknya akan berusaha agar tidak ada lagi calo pembuatan SIM di pelayanan SIM Polres Ciamis Polda Jabar,” kata AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro.

Kapolres Ciamis Polda Jabar meminta agar masyarakat khususnya pemohon SIM kedepannya harus mengikuti tes pengujian saja prosedural. “Jangan nembak-nembak yang ahirnya membayar dengan biaya yang besar,” pesan AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro.

Kapolres Ciamis Polda Jabar menambahkan, kegiatan Jumat Curhat ini merupakan pelayanan atau menampunh keluhan-keluhan dari masyarakat kabupaten Ciamis. Terkait permasalahan di wilayah atau Gakum Kamtibmas guna mengantisipasi terjadinya kasus kasus atau pun memperbaiki pelayanan kepada masyarakat Kabupaten Ciamis.

F4I

Related posts