(Sukabumi) – Prajurit Pusat Latihan Pertempuran (Puslatpur) Marinir 6 Antralina mendukung pelaksanaan kegiatan Uji Nilai Perorangan Dasar (UNPD) Ta. 2023 dalam rangka penilaian 10 Kemampuan Dasar prajurit Pasmar 1 dan Lanmar Jakarta, bertempat di Kesatrian Bhumi Marinir, Cilandak, Jakarta Selatan. Rabu, (18/01/2023).
Dalam kegiatan tersebut, Puslatpur Marinir 6 Antralina sebagai tim penilai dengan beberapa kegiatan yang dilaksanakan, diantaranya Lari jarak 3200 Meter, menembak Dasar jarak 100 meter dan Hanmars.
Komandan Puslatpur Marinir 6 Antralina, Letkol Marinir Ombun Tarera Sipahutar, M. Si. (Han)., M. Tr. (Opsla) menjelaskan bahwa kegiatan yang dilaksanakan prajurit Puslatpur Marinir 6 Antralina tersebut merupakan salah satu tugas pokok satuan sebagai prajurit pelatih Korps Marinir dalam melakukan penilaian kegiatan UNPD tahun anggaran 2023.
Selain itu, kegiatan juga bertujuan untuk melatih ketahanan dan kemampuan fisik, seluruh prajurit Pasmar 1 dan Lanmar Jakarta, serta sebagai bagian dari pembinaan personel dalam hal pembinaan fisik.
“Kondisi fisik yang prima merupakan modal dalam melaksanakan tugas yang menjadi tanggung jawab setiap personel. Dalam menjalankan tugas dan selama perjalanan prajurit diminta untuk selalu menjaga kekompakan serta keamanan personel dan material, ” tutupnya.