Jakarta, PW: TNI AL, Pasmar 1,Yontaifib 1 Mar Jumat (13/01/2023),Dalam rangka memelihara semangat pertandingan dan kerjasama antar prajurit,Maka prajurit Trimedia Batalyon Intai Amfibi 1 Marinir (Yontaifib 1 Mar) mengadakan lomba Futsal antar kompi bertempat di Lapangan Futsal Nico Nender Ksatrian Baroto Sardadi Marunda Jakarta Utara.
Futsal merupakan salah satu olahraga yang dapat menumbuhkan semangat untuk menjadi pemenang dalam suatu pertandingan serta menumbuhkan semangat saling kerjasama antar prajurit Trimedia korps Marinir sebagai pasukan khusus,Pada kegiatan kali ini dipimpin langsung oleh Komandan Batalyon Intai Amfibi 1 Marinir (Danyontaifib 1 Mar) Mayor Marinir Laili Nugroho. M.Tr.Opsla., diawali dengan melaksanakan lari,pengundian untuk menentukan lawan tanding dilanjutkan dengan pelaksanaan pertandingan.
Dalam kesempatan ini Komandan Batalyon Intai Amfibi 1 Marinir (Danyontaifib 1 Mar) menyampaikan bahwa kegiatan lomba Futsal antar kompi bertujuan untuk mengetahui jiwa pertandingan,jiwa pertempuran dan mengetahui jiwa kerjasama antar prajurit di dalam satuan kecil dalam bentuk kompi,menjaga kondisi fisik dan memelihara kebugaran jasmani para prajurit.
Lebih lanjut, “Dengan diadakannya lomba Futsal antar kompi ini bisa lebih meningkatkan rasa kekeluargaan antar prajurit juga membuat seluruh prajurit untuk melepaskan hobi dalam olahraga menggiring bola ini dan tidak lupa yang pasti mendapatkan hadiah bagi pemenangnya sehingga semangat dan daya juang diperlukan dalam perlombaan ini” Ungkapnya.