(Sidoarjo) PW : TNI AL, Kormar. Tidak ada kata bosan untuk memberikan motivasi kepada prajuritnya akan pentingnya kesehatan tubuh, Komandan Kompi Markas Brigif 2 Marinir, Mayor Marinir Imam Agus Muhaimin selalu mengimbau kepada seluruh prajurit dan PNS agar menjadikan olahraga sebagai kebutuhan hidup. Hal tersebut disampaikan saat melaksanakan olahraga bersama di Lapangan Rencong Sakti Mako Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Jumat (16/12/2022).
Kegiatan diawali dengan Senam Kesegaran Jasmani 88 sebanyak dua set kemudian dilanjutkan lari keliling Kesatrian Marinir R. Suhadi dan diakhiri dengan melaksanakan olahraga umum.
Mayor Marinir Imam Agus Muhaimin menyampaikan bahwa olahraga bersama tersebut sekaligus untuk meningkatkan imun tubuh, diharapkan dengan kebugaran tubuh yang prima akan meningkatkan kinerja yang bermuara pada profesionalisme prajurit, hal ini sejalan dengan program prioritas Kepala Staf Angakatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono berkaitan dengan pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) TNI AL yang Unggul.
“Dengan fisik dan tubuh yang prima, prajurit dan PNS dapat melaksanakan tugas secara optimal dengan hasil yang maksimal,” pungkasnya.