Batalyon Roket 2 Marinir laksanakan Verifikasi pengadaan dan perbaikan Komponen SKS Roket MLRS Vampire Korps Marinir Tahun 2022 yang dilaksanakan di lapangan apel Bajra Ghosa Batalyon Roket 2 Marinir Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra Karangpilang Surabaya. Rabu (14/12/2022).
Kegiatan Verifikasi pengadaan dan perbaikan Komponen SKS Roket MLRS Vampire Korps Marinir Tahun 2022 yang dilaksakan di Batalyon Roket 2 Marinir di terima langsung oleh Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Suherlan yang bertujuan untuk pemeliharan dan perbaikan yang bekerja sama dengan PT. Jhosya Jaya.
Pada Vrifikasi perbaikan dan pengadaan komponen SKS Roket MLRS Vampire, Letkol Marinir Daulat Situmorang selaku Komandan Batalyon Roket 2 Marinir mengatakan bahwa kegiatan Verifikasi pengadaan perbaikan komponen SKS Roket MLRS Vampire Korps Marinir Tahun 2022 ini bertujuan untuk memelihara material tempur guna meningkatkan kesiapsiagaan sistem kesenjataan terpadu yang memiliki daya gerak dan daya gempur yang tinggi baik pada saat pelaksanaan latihan maupun dalam melaksanakan penugasan.
Dalam Verifikasi dan uji fungsi yang dilaksanakan juga di hadiri oleh Aslog Danpasmar 2 Kolonel Mar M Imron, Wadanmenart 2 Mar Letkol Mar Suroso, Kasi Kontrak Disharmat Kormar Mayor Mar Baron Habibi, Perwakilan dari Dislaikmattim Mayor Laut (T) Ali, serta Komisaris PT. Jhosya Jaya Graha Ibu Eva Riawati.