Koarmada III Bersama ISSI Kota Sorong, Gelar Roadbike Open Race 46 Km

Sorong PW- Hari Armada Republik Indonesia tahun 2022 bertemakan “Komando Armada RI Pengawal Samudera Untuk Indonesia Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”, dilaksanakan pada setiap tanggal 5 Desember 2022. Masih dalam suasana memperingati Hari Armada Republik Indonesia tahun 2022, Komando Armada III bersama Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kota Sorong, menggelar lomba sepeda yaitu Roadbike Open Race Goku Sorong 2022.

Lomba ini sejauh 46 km, yang garis startnya dari depan Depo Apa jalan Basuki Rahmat km 10 Kota Sorong dan garis finisnya di Markas Komando Armada III yang berada di Katapop Kabupaten Sorong (11/12). Lomba ini dilepas oleh Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kadis PUPR) Provinsi Papua Barat, Yohanis Momot.

Yohanis Momot pada sambutan sebelum mengangkat bendera start, menyampaikan jika inti dari pelaksanaan kegiatan tersebut adalah tetap menjaga kesehatan. Karena kesehatan harganya mahal. “Rekan-rekan yang mengikuti kegiatan ini, tetap semangat, jaga kekompakan dan yang penting juga kebersamaan,” pesan Anis Momot (nama sapaan beliau).

Selanjutnya Plt Kadis PUPR Papua Barat ini mengangkat bendera start, pertanda jika para peserta mulai mengayuh sepedanya. Para peserta yang tidak hanya dari Kota dan Kabupaten Sorong, tapi juga ada yang dari luar Sorong ini, berlomba menaklukkan lintasan sepanjang 46 km dengan tingkat kesulitan yang cukup tinggi.

Panglima Komando Armada III, Laksamana Muda TNI Irvansyah yang diwakili Kepala Staf Koarmada III, Laksamana Pertama TNI Rudhi Aviantara, menyampaikan jika lomba ini merupakan kerjasama dengan Ikatan Sport Sepeda Indonesia. Selain roadbike open race, dalam rangka Hari Armada, sudah dilakukan juga lomba dayung perahu karet, lomba lari (fum run) 7,7 km juga jalan santai (fun walk).

Dikatakan Laksma TNI Rudhi Aviantara jika lomba ini yang memang umurnya 51 tahun. Jadi ini memberikan semangat dan sekaligus motivasi bahwa olahraga bersepeda tidak mengenal umur. “Ini juga memberikan semangat bagi prajurit Koarmada III dan masyarakat untuk berprestasi di bidang apapun, baik itu untuk kesehatan juga untuk berprestasi,” ujar Laksma TNI Rudhi Aviantara bersemangat.

Pada kesempatan yang lain, Ranley Mansawan selaku Ketua panitia yang kesehariannya bertugas sebagai Wakil Ketua 1 DPRD Provinsi Papua Barat menjelaskan jika pesertanya dari Kota Sorong, Manokwari dan Nabire. “Yang mengikuti lomba ada 75 peserta. Dari km 10 Kota Sorong sampai Mako Armada III jaraknya lebih kurang 46 km. Kelasnya roadbike atau sepeda balap cepat.”

“Disini juga harus ada perhatian dari pemerintah. Karena ada beberapa ruas jalan yang di lintasi, itu belum di aspal. Mungkin ini butuh perhatian dari pemerintah baik Kota/Kabupaten, Provinsi maupun Balai jalan. Dan untuk kesehatan, mari kita memasyarakatkan olahraga. Karena dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat,” kata Ranley Mansawan.

Lomba roadbike open race kategori putra pemenangnya adalah Tjahya Subakti (51 tahun) dari NBC Nabire dan berhat atas medali serta uang pembinaan sebesar Rp 5 juta. Sedangkan pemenang kategori putri adalah Mariani Pirono dari TGPM Manokwari dan berhat atas medali serta uang pembinaan Rp 3 juta.

Tjahya Subakti seusai menerima medali dan uang pembinaan, menyampaikan jika dirinya sering mengikuti event seperti ini, namun untuk di Kota Sorong dirinya mengaku ini kali pertama. Ketika ditanya lebih detail, ternyata dirinya merupakan mantan atlet sepeda Jawa Timur di tahun 1993. “Persiapannya setiap hari olahraga, olahraganya bersepeda. Ingin juara maka olahraga harus rutin, jaga pola makan juga tambah jam terbang atau sering ikut event,” terangnya memberikan tips.

Berikut para juara “Roadbike Open Race Goku Sorong 2022 :
Juara Putra ,
1. Tjahya Subakti, NBC Nabire
2. Nur Wahyu, Pace GoKu Sorong
3. Heryadi Tahir, NBC Nabire

Juara Putri
1. Mariani Pirono, TGPM Manokwari
2. Meliana Rumuy, Pace GOKU Sorong
3. Hj Yusri Lukman, NBC Nabire

Related posts